"Tetangganya kemudian teriak dan meminta pertolongan warga lainnya, beruntungnya api tidak sampai merambat ke ruangan lain," jelas Kapolsek.
BACA JUGA:Rumah Petani Kelurahan Ujan Mas Nyaris Ludes Terbakar!
Jajaran Polsek Ujan Mas dan juga Damkar yang juga sudah tiba di lokasi, berjibaku untuk melakukan pemadaman. Alhasil api akhirnya berhasil dipadamkan, sehingga meminimalisir kemungkinan adanya potensi kerugian materil yang lebih besar.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, untungnya api yang cepat dipadamkan sehingga korban juga tidak mengalami kerugian materil yang lebih besar," singkatnya.