- Membasuh tangan hingga tiga kali.
- Membersihkan segala kotoran atau najis yang masih menempel di badan.
- Berwudhu dengan sempurna.
BACA JUGA:Kemeriahan dan Kebhinekaan di Berbagai Daerah Jadi Tradisi Menyambut Ramadhan
- Mengguyur kepala sampai tiga kali, sambil melakukan niat menghilangkan hadas besar.
Di antara lafal niat dalam mandi junub adalah sebagai berikut:
نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ اْلحَدَثِ اْلأَكْبَرِ مِنَ اْلِجنَابَةِ فَرْضًا لِلهِ تَعَالَى
Nawaitul-ghusla lirafil ḫadatsil-akbari minal-jinâbati fardlan lillâhi ta‘ala
Artinya: "Saya niat mandi untuk menghilangkan hadas besar dari janabah, fardhu karena Allah ta'ala."
- Mengguyur bagian badan sebelah kanan hingga tiga kali, kemudian dilanjutkan dengan bagian badan sebelah kiri juga tiga kali.
- Menggosok-gosok tubuh, depan maupun belakang, sebanyak tiga kali.
BACA JUGA:Sambut Datangnya Bulan Ramadhan Dengan Doa dan Persiapan Spiritual Ini, Puasa Makin Berkah!
- Menyela-nyela rambut dan jenggot (bila punya).
- Mengalirkan air ke lipatan-lipatan kulit dan pangkal rambut.