Netizen Heboh, BKN Unggah Hitungan Mundur yang Dirahasiakan

Jumat 26-05-2023,17:24 WIB
Reporter : Dicky Pratama
Editor : Hendika

Netizen Heboh, BKN Unggah  Hitungan Mundur yang Dirahasiakan

RK ONLINE-  Media sosial dihebohkan dengan unggahan Instagram Badan Kepegawaian Negara (BKN) yang berisi konten hitung mundur telah menimbulkan rasa penasaran warganet dalam beberapa hari terakhir.

 

Diketahui kalau sejak Rabu 23 Mei 2023 BKN telah memposting tiga unggahan yang berisi konten hitung mundur. Namun, BKN tidak menjelaskan secara rinci tujuan dari konten tersebut.

 

"Hai #SobatBKN, 5 (lima) hari lagi akan ada perhelatan di Bandung. Pastikan Anda sudah mengikuti akun media sosial kami, @bkngoidofficial," tulis BKN melalui akun Instagram resmi mereka pada Jumat 26 Mei 2023.

BACA JUGA:Peraturan Baru, BKN Resmi Terapkan Batasan Usia Pensiun PNS

Warganet yang melihat unggahan konten hitung mundur dari BKN kemudian menjadi penasaran. Beberapa dari mereka menafsirkan unggahan tersebut sebagai "kode" dari BKN mengenai pengumuman rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2023.

 

Telah diketahui bahwa Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) telah mengumumkan bahwa rekrutmen CASN akan dibuka tahun ini. Namun, Kemenpan-RB bersama BKN belum memberikan pengumuman resmi mengenai tanggal pembukaan rekrutmen CASN dan informasi mengenai formasi yang tersedia.

 

"Bismillah, semoga tes kali ini bisa lulus CPNS," kata akun @irsy**.

 

"Saya sudah mulai mempersiapkan diri. Lebih cepat mendapatkan informasi atau teaser mengenai pengumuman penerimaan CPNS dan P3K 2023 akan lebih baik," ujar akun @rahm***

Kategori :