Jemput Bola Layanan SIM dan Tingkatkan Patroli

Sabtu 11-02-2023,16:24 WIB
Reporter : Epran Antoni
Editor : Andi Jamhari

RK ONLINE - Jumat (10/2), Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu, AKBP. Yana Supriatna, S.IK, M.Si dan jajaran kembali melaksanakan program rutin Jum'at Curhat.

 

Kali ini jajaran Polres Kepahiang menjalankan program tersebut di Desa Penanjung Panjang Kecamatan Tebat Karai Kabupaten Kepahiang dan langsung bertatap muka dengan masyarakat setempat. Dari sekian banyak aspirasi masyarakat, diantaranya yang mencolok adalah berkaitan layanan pembuatan Surat Izin Mengedumi (SIM) dan meningkatkan patroli pada jam - jam rawan.

 

Aspirasi ini bukan tanpa dasar, seperti misalnya masyarakat Desa Penanjung Panjang yang kesulitan membuat SIM, lantaran jarak tempuh untuk menuju ke Polres Kepahiang cukup jauh. Dengan itupula masyarakat di desa ini mengharapkan Polres Kepahiang bisa jemput bola pembuatan SIM ke desa - desa.

 

Selain itu, masyarakat Tebat Karai meminta jajaran Polsek Tebat Karai melakukan patroli rutin ketika jam - jam rawan pun didasari hal yang mendasar, yakni supaya keamanan masyarakat terjaga dari gangguan yang dapat merugikan.

 

Kapolres Kepahiang, AKBP. Yana Supriatna, S.IK, M.Si menanggapi aspirasi masyarakat mengatakan, semua aspirasi masyarakat ditampung yang nantinya dipilih berdasarkan yang paling mendesak untuk dilaksanakan segera.

 

"Inilah yang kami harapankan dari program Jum'at curhat, kami mengetahui semua yang diinginkan masyarakat terhadap kehadiran kepolisian. Melalui duduk bersama, kami pun bisa mendapatkan masukan terhadap apa yang sudah atapun yang akan dilakukan kedepannya. Kalau keinginan masyarakat dapat dijalankan dan itu kewajiban kepolisian, ya harus dijalankan. Sebab keamanan situasi dan kondisi di suatu wilayah adalah tanggung jawab dari aparat kepolisian, dibantu masyarakat setempat," kata Kapolres.

 

BACA JUGA:Jumat Curhat Polres Kepahiang

 

Lebih lanjut dikatakan Kapolres, dalam menciptkan kondisi aman, masyarakat harus melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian. Jika melihat ada pihak - pihak yang mencurigakan, tidak perlu takut untuk melaporkan kepada pihak kepolisian.

Kategori :