"Aksi demo ini kami lakukan dengan tujuan menyoroti 9 poin Perppu Omnibus Law Cipta Kerja yang meliputi upah minimum, outsourcing, pesangon, karyawan kontrak, PHK, pengaturan cuti, jam kerja, tenaga kerja asing dan sanksi pidana," demikian Said Iqbal.
Kemudian Kombes Trunoyudo mengatakan jika untuk mengantisipasi kemacetan lalu lintas, pihaknya sudah menyediakan 2 jalur alternatif untuk kendaraan saat aksi demo buruh ini berlangsung.
"Transjakarta tetap dibuka. Tapi ada 2 jalur alternatif yang sudah disiapkan untuk mobilitas selama aksi demo ini berlangsung," demikian Kombes Trunoyudo.