Terbukti baru-baru ini beredar kabar seorang pelajar yang harus menjalani operasi, karena bola matanya yang pecah akibat mainan anak Lato-lato.
Berbagai kejadian lainnya juga menunjukan kalau mainan Lato-lato, memiliki sisi negatif yang harus diwaspadai.
Maka dari itu saat ini sekolah-sekolah yang ada khususnya di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, mulai memberlakukan kebijakan baru.
Sebagai langkah waspada terhadap bahaya Lato-lato, sekolah-sekolah di Kabupaten Kepahiang saat ini, mulai melarang peserta didik membawa mainan Lato-lato ke sekolah.