Paskibraka Kepahiang Gagal Pertahankan Prestasi Tingkat Nasional
Paskibraka Kabupaten Kepahiang gagal pertahankan prestasi tingkat nasional/Foto: Mutia, anggota Paskibraka Kabupaten Kepahiang tahun 2023 lolos tingkat nasional--Istimewah
"Sebelumnya ada 10 peserta yang mengikuti seleksi Paskibraka tingkat Provinsi, sampai saat ini 2 peserta yang bertahan, mudah-mudahan lolos. Mengenai hal ini, kita juga masih menunggu pengumuman resmi dari pemerintah provinsi," kata Musi Dayan.
BACA JUGA:Totalnya Sudah Rp 555 Juta, Mantan Kepala MAN 2 Kepahiang Serahkan Kerugian Negara Rp 309 Juta
Dijelaskannya kalau untuk menjadi anggota Paskibraka, calon peserta harus mengikuti serangkaian tahapan seleksi, diantaranya seleksi administrasi. Serangkain tes biasanya sesuai dengan ketentuan daerah masing-masing, seperti adanya tes wawasan kebangsaan, seleksi intelegensia umum, seleksi kesehatan, seleksi parade, seleksi satuan baris berbaris dan kesamaptaan hingga seleksi akhir.
"Harapan kita, calon peserta dari Kabupaten Kepahiang nantinya dapat mewakili Paskibraka ditingkat Provinsi Bengkulu, ini menjadi bagian mewakilkan daerah kita serta ajang prestasi bagi siswa," pungkasnya.
Sumber: