Siap-Siap Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 Segera Dibuka!

Siap-Siap Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 Segera Dibuka!

Siap-Siap Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 Segera Dibuka!/--pt-babel.go.id

Siap-Siap Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 Segera Dibuka!

RK ONLINE - Mulai bersiap-siap, karena penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 akan segera dibuka. Periode pertama penerimaan CPNS/PPPK akan dimulai bulan depan, tepatnya pada bulan Maret.

 

Pemerintah telah mengumumkan pembukaan sekitar 2,3 juta lowongan untuk CPNS tahun 2024, dengan rincian 690.822 lowongan untuk lulusan baru dan 1.605.694 lowongan untuk PPPK. Namun, mungkin masih ada pertanyaan dari calon peserta terkait batas usia pendaftaran CPNS 2024. Berikut informasinya secara lengkap:

BACA JUGA:Buka 3 Kali Setahun, Simak Jadwal Serta Alur Pendaftaran CPNS 2024 Berikut Ini

- Usia maksimal pendaftar CPNS adalah 35 tahun, seperti yang diumumkan berdasarkan hasil seleksi CPNS tahun sebelumnya.

- Batas usia minimal untuk mendaftar CPNS adalah 18 tahun.

 

Namun, beberapa organisasi terkait menetapkan batas usia maksimal hingga 40 tahun untuk kandidat-kandidat tertentu, seperti dokter spesialis, pendidik klinis, peneliti, dan perekayasa dengan gelar strata tiga (S3).

 

Seleksi CPNS 2024 akan dilaksanakan dalam 3 periode. Plt. Kepala BKN, Haryomo Dwi Putranto, mengungkapkan bahwa seleksi CASN 2024 akan dilakukan dalam tiga periode untuk mengakomodasi jumlah formasi yang tersedia.

BACA JUGA:Seleksi CPNS dan PPPK 2024, Berikut Peluang Lengkap Beserta Tantangannya

Pendaftaran CPNS memerlukan sejumlah dokumen yang harus diunggah saat proses pendaftaran, seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), pas foto dengan latar belakang merah, swafoto ijazah, transkrip nilai, akta kelahiran, surat lamaran, dan dokumen lain yang diminta oleh instansi masing-masing.

 

Sumber: