Pengumuman Hasil Penelitian Calon Anggota KPPS Pemilu 2024, Cek Namamu Segera!
Pengumuman Hasil Penelitian Calon Anggota KPPS Pemilu 2024, Cek Namamu Segera!/--antaranews.com
Pengumuman Hasil Penelitian Calon Anggota KPPS Pemilu 2024, Cek Namamu Segera!
RK ONLINE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah membuka pendaftaran seleksi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilu 2024. Tahap penelitian administrasi bagi calon anggota KPPS dilaksanakan pada tanggal 23-25 Desember 2023.
Pendaftaran untuk seleksi KPPS telah dibuka sejak tanggal 11 hingga 20 Desember 2023, yang kemudian dilanjutkan dengan proses penelitian administrasi. Setelah pengumuman hasil administrasi calon anggota KPPS Pemilu 2024, masih akan ada tahap seleksi berupa tanggapan dan masukan dari masyarakat terhadap calon anggota KPPS.
BACA JUGA:Sesuai Instruksi Presiden, Anggota KPPS Pemilu 2024 Berhak Mendapatkan BPJS Ketenagakerjaan
Hasil akhir seleksi calon anggota KPPS dijadwalkan akan diumumkan pada tanggal 29-30 Desember 2023, sebagai tahap terakhir sebelum dilakukan pelantikan. Masa kerja anggota KPPS pada Pemilu kali ini akan berlangsung selama satu bulan, mulai dari tanggal 25 Januari hingga 25 Februari 2024.
Untuk melihat pengumuman administrasi KPPS 2024, masyarakat dapat mengaksesnya melalui website resmi KPU di provinsi masing-masing atau website desa, kelurahan, dan kecamatan yang bersangkutan. Pengumuman seleksi administrasi KPPS 2024 dapat ditemukan dengan mudah melalui menu pengumuman atau update terbaru di situs web KPU.
Berikut beberapa link website KPU di berbagai provinsi yang dapat diakses untuk melihat pengumuman KPPS Pemilu 2024:
BACA JUGA:Buruan Masih Ada Kesempatan, Pendaftaran Anggota KPPS Pemilu 2024 Masih Segera Berakhir
KPU Aceh: https://kipaceh.kpu.go.id/
KPU Provinsi Sumatera Utara: /https://sumut.kpu.go.id/
KPU Provinsi Sumatra Barat: http://sumbar.kpu.go.id
Sumber: