Bisa Boros BBM, Ini 4 Dampak Buruk Terlambat Mengganti Oli Motor

Bisa Boros BBM, Ini 4 Dampak Buruk Terlambat Mengganti Oli Motor

Bisa Boros BBM, Ini 4 Dampak Buruk Terlambat Mengganti Oli Motor/--www.wahanahonda.com

Bisa Boros BBM, Ini 4 Dampak Buruk Terlambat Mengganti Oli Motor

RK ONLINE - Penggantian oli motor secara teratur adalah bagian penting dari perawatan kendaraan. Oli memiliki peran besar dalam menjaga kinerja mesin dengan membersihkan debu dan kotoran yang dapat merusak mesin. Telat dalam mengganti oli bisa memberikan dampak serius pada motor kamu.

 

1. Overheat pada Mesin

Oli motor berfungsi menyerap panas dari proses kerja mesin. Jika oli tidak bisa menahan suhu tinggi, hal ini dapat mengakibatkan overheat pada mesin. Kelebihan panas ini dapat merusak komponen mesin yang sensitif dan membutuhkan perbaikan mahal.

BACA JUGA:Mitos atau Fakta: Kadar Oli yang Lebih Ecer Dapat Meningkatkan Kinerja Mesin Mobil

2. Penurunan Kinerja Mesin

Oli yang sudah terkontaminasi tidak dapat memberikan pelumasan yang optimal pada komponen mesin. Akibatnya, gesekan di antara komponen tersebut meningkat, menyebabkan penurunan kinerja mesin secara keseluruhan. Akselerasi, daya tarik, dan responsivitas mesin bisa menurun.

 

3. Konsumsi BBM yang Lebih Boros

Telat mengganti oli membuat mesin bekerja lebih keras tanpa pelumasan yang memadai. Mesin yang bekerja ekstra keras akan menggunakan lebih banyak bahan bakar. Hasilnya, konsumsi bahan bakar bisa menjadi lebih boros.

 

4. Keausan Komponen Lebih Cepat

Kurangnya pelumasan akan meningkatkan gesekan, menyebabkan keausan pada komponen mesin seperti piston, ring piston, dinding silinder, dan poros engkol.

Sumber: