PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

Kemenag Kepahiang Kukuhkan BKM Merigi

Kemenag Kepahiang Kukuhkan BKM Merigi

Kemenag Kepahiang Kukuhkan BKM Merigi--Radarkepahiang.id

Kemenag Kepahiang Kukuhkan BKM Merigi

RK ONLINE - Dalam upaya meningkatkan kemakmuran masjid di Kabupaten Kepahiang, baru- baru ini Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kepahiang kembali mengukuhkan Badan Kesejahteraan masjid (BKM).

Kali ini, BKM yang dikukuhkan oleh Kemenag Kepahiang berasal dari Kecamatan Merigi Kepahiang.

Kakan Kemenag Kabupaten Kepahiang, Drs. Albahri M.Si menuturkan bahwa pihaknya menaruh harapan besar atas pengukuhan pengurus Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Kecamatan Merigi ini. Dirinya berharap hal ini bisa dijadikan sebagai momentum untuk kemakmuran masjid dan menjaga kerukunan umat. 

BACA JUGA:BREAKNG NEWS: Tabrak Tiang Listrik, Suzuki Carry Futura Nyaris Terpotong Jadi 2 Bagian

Bahkan Albahri juga berharap, BKM bisa menjadi wadah untuk mengatasi persoalan masjid. Seperti persoalan legalitas tanah masjid, guna memastikan keberlangsungan spiritual dan sosial masyarakat desa.

"Kita berharap BKM Merigi ini berkomitmen untuk memaksimalkan pengelolaan masjid. Kemudian juga dapat menyelesaikan persoalan yang terjadi pada masjid, seperti legalitas masjid. Itupun harapan kami untuk BKM lainnya yang ada di Kabupaten Kepahiang," ujar Albahri.

Lebih lanjut dikatakan bahwa keberadaan masjid setidaknya memiliki dua fungsi, yaitu tempat ibadah dan fungsi sosial. Masjid menjadi episentrum pembinaan umat Islam, termasuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan keagamaan.

BACA JUGA:Musim Panceklik, Harga Bapokting di Kepahiang Semakin Mencekik

"Hal ini agar BKM dapat membawa manfaat untuk kebermanfaatan bagi masyarakat disekitar masjid. Setelah membentuk dan mengukuhkan kepengurusan BKM ini, pihak BKM juga diharapkan dapat memaksimalkan tugas dan fungsinya," lanjutnya.

Disisi lain dirinya juga berharap agar BKM yang terbentuk dapat memakmurkan masjid, tidak hanya secara fisik dan non fisik saja. Namun dapat menghidupkan masjid dengan berbagai kegiatan.Seperti kegiatan ibadah, berdzikir, serta menyelenggarakan kajian agama seperti halaqah qur'an, dakwah dan berbagai ilmu-ilmu yang bermanfaat lainnya.

BACA JUGA:Begini Jaminan KPU Kepahiang Terkait Logistik Pemilu 2024, Indra: 1 TPS 2 Tinta!

"Intinya kita berharap seluruh masjid yang ada di Kabupaten Kepahiang ini bisa makmur," demikian Kakan.

Sumber: