Sudah Diusulkan DPD Nasdem, Anggota DPRD Kepahiang Segera Menjalani Proses PAW, Begini Prosesnya!

Sudah Diusulkan DPD Nasdem, Anggota DPRD Kepahiang Segera Menjalani Proses PAW, Begini Prosesnya!

Ketua DPD Nasdem sekaligus Ketua DPRD Kepahiang, Windra Purnawan beberkan proses PAW anggota DPRD Kepahiang--Radarkepahiang.id

Sudah Diusulkan DPD Nasdem, Anggota DPRD Kepahiang Segera Menjalani Proses PAW, Begini Prosesnya!

RK ONLINE - Mengundurkan diri dari DPD Nasdem Kepahiang, Candra yang merupakan anggota DPRD Kepahiang nampaknya bakal segera menjalani proses Pergantian Antar Waktu (PAW). 

Selain sudah mengusulkan berkas permintaan PAW, DPD Nasdem Kepahiang juga memastikan jika usulan PAW terhadap anggota DPRD Kepahiang yang sekarang sudah "dipinang" Partai Gerindra ini sudah dalam proses.

BACA JUGA:Selain CPNS Formasi Polsuspas Kemenkumham, Kejaksaan Juga Buka Formasi CPNS Khusus Lulusan SMA, Ini Daftarnya!

Ketua DPD Nasdem Kepahiang, Windra Purnawan, SP mengatakan jika DPD Nasdem Kepahiang sudah menyampaikan surat pengunduran diri anggotanya ini kepada DPW Nasdem Provinsi Bengkulu. Bersamaan dengan itu, Windra membeberkan kalau pihaknya juga sudah menyampaikan permintaan PAW terhadap Candra yang sampai saat ini, masih aktif sebagai anggota DPRD Kepahiang. 

 

"Nanti setelah dapat rekomendasi baru surat PAW ini akan disampaikan kepada pimpinan DPRD. Lalu akan disampaikan lagi ke KPU dan juga gubernur. Memang lumayan panjang, tapi memang seperti itu aturannya," ujar Windra.

BACA JUGA:BKD Kepahiang Beberkan Aset Tanah Pemkab Kepahiang Banyak Bermasalah, Herwin: Fisiknya Tidak Diketahui!

Meskipun demikian, Windra memastikan jika September mendatang proses PAW Candra sebagai anggota DPRD Kepahiang ini sudah rampung. Sebab menurutnya, proses PAW ini hanya tinggal menunggu surat rekomendasi dari DPP Nasdem. Jika surat rekomendasi tersebut sudah diterbitkan DPP Nasdem, Windra mengatakan jika proses PAW ini akan dilakukan secepat mungkin.

 

"Paling tidak kalau rekomendasi dari DPP Nasdem cepat keluar, akhir bulan ini sudah ada putusan dari Banmus," bebernya.

 

Untuk diketahui kalau tertanggal 7 Agustus 2023, Candra secara resmi melayangkan surat yang berisikan tentang pengunduran dirinya dari Partai Nasdem Kepahiang. Bersamaan dengan dirinya yang mengundurkan diri ini, Candra dengan tegas memastikan kalau dirinya bukan lagi bagian dari Partai Nasdem.

BACA JUGA:KUR Mikro BRI, Solusi Tepat Mendapatkan Pinjaman Rp100 Juta Tanpa Jaminan

Sumber: