CPNS 2023 Bukan Hanya Fokus Fresh Graduate dan PPPK, Tenaga Honorer Juga Dapat Kesempatan Besar
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas.--unair.ac.id
CPNS 2023 Bukan Hanya Fokus Fresh Graduate dan PPPK, Tenaga Honorer Juga Dapat Kesempatan Besar
RK ONLINE- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas, menyatakan bahwa CPNS 2023 tidak hanya akan difokuskan pada fresh graduate dan PPPK, tetapi juga memberi kesempatan besar bagi tenaga honorer untuk lolos.
Rekrutmen CPNS 2023 dan PPPK akan terbuka untuk seluruh masyarakat Indonesia, termasuk fresh graduate dan tenaga honorer. Dengan dibukanya pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK, para tenaga honorer memiliki kesempatan emas untuk bergabung sebagai ASN (Aparatur Sipil Negara). Pemerintah akan memfokuskan lowongan CPNS 2023 dan PPPK untuk menyelesaikan keluhan dari tenaga honorer.
Meskipun pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK terbuka untuk umum, namun formasi yang disediakan terbatas. Pemerintah harus mempertimbangkan jumlah PNS yang pensiun dan ketersediaan anggaran dalam penetapan formasi CPNS 2023.
BACA JUGA:Perhatikan! Berikut Ini Strategi Jitu Agar Lolos Seleksi CPNS 2023
Jika kementerian keuangan dan Presiden Joko Widodo menyetujui jumlah formasi yang diusulkan oleh kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah, maka kemungkinan jumlah sementara formasi CPNS 2023 dan PPPK yang berjumlah 1.030.751 lowongan akan disetujui. Namun, saat ini pihak Kemenpan-RB masih dalam proses finalisasi jumlah formasi CPNS 2023.
Menurut Menpan RB, persiapan rekrutmen CPNS 2023 sudah mencapai 98 persen, dengan lebih dari 1 juta lowongan yang tersedia dan 20 persennya diperuntukkan bagi fresh graduate.
Fresh graduate memiliki kesempatan besar pada pendaftaran CPNS 2023 karena 20 persen dari kuota formasi ditujukan untuk mereka.
Pihak Kemenpan-RB berkomitmen untuk memprioritaskan fresh graduate dengan talenta digital. Mereka dianggap mampu menyelesaikan permasalahan digital yang sedang berkembang saat ini. Namun, kriteria untuk formasi CPNS 2023 di bidang talenta digital masih dalam proses matang.
Sumber: