Bagian Pemerintahan

Infinix Hot 30 Play Resmi di Luncurkan Dengan Harga Rp 1,2 Juta

Infinix Hot 30 Play Resmi di Luncurkan Dengan Harga Rp 1,2 Juta

new smarphone infinix 30 play---(g.infinixmobility.com)

 

Kapasitas RAM dapat diperluas dengan fitur Extended RAM, yang memungkinkan pengguna untuk meminjam sebagian kapasitas memori internal hingga 4 GB. Sehingga, total RAM yang dapat digunakan oleh pengguna mencapai 8 GB.

BACA JUGA:Samsung Galaxy M34 5G Resmi Meluncur Dengan Harga 3 Jutaan

Pengguna juga dapat memperluas penyimpanan dengan menggunakan kartu microSD hingga 1 TB.

 

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Infinix Hot 30 Play dilengkapi dengan baterai berkapasitas 6.000 mAh yang diklaim dapat digunakan untuk streaming video selama 25 jam. Pengisian daya baterai dapat dilakukan melalui port USB-C. Infinix juga menyediakan fitur fast charging dengan output daya hingga 18 watt.

 

Untuk sektor kamera, Infinix Hot 30 Play dilengkapi dengan kamera belakang ganda, yang terdiri dari kamera utama 16 MP dan kamera AI. Sementara itu, kamera depannya memiliki resolusi 8 MP.

 

Smartphone ini menjalankan sistem operasi Android 13. Fitur lain yang terdapat pada Infinix Hot 30 Play antara lain pemindai sidik jari yang terletak di samping ponsel (side-mounted), fitur perekaman slow motion, konektivitas 4G, dan sistem pendingin Doble-Layer Graphite.

 

Infinix Hot 30 Play dijual dengan harga Rp 1.299.000 di Indonesia, dengan varian RAM 4/64 GB sebagai satu-satunya opsi yang tersedia. Smartphone ini hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu Mirage Black, Bora Purple, dan Blade White.

Infinix Hot 30 Play akan mulai dijual pada tanggal 11 Juli 2023, melalui marketplace yang bekerjasama dengan Infinix.

BACA JUGA:Yuk Intip Bocoran Fitur Smartphone Terbaru Samsung Seri Galaxy

Sumber: