Cegah Gumpalan Hitam, Cara Cepat Bersihkan Sisa Deterjen pada Tabung Mesin Cuci
DOK/Net/Ist : Mesin Cuci--
RK ONLINE - Mesin cuci di rumah acap kali menimbulkan masalah dalam penggunaanya. Walau sepele namun masalah yang satu ini membuat ibu rumah tangga penggunanya tidak nyaman.
Jika masalah ini datang maka fungsi mesin cuci untuk membersihkan pakaian menjadi persoalan.
Nah untuk itu kondisi mesin cuci Anda juga perlu dijaga bukan?
Apalagi bagi Anda yang sering mencuci pakaian yang 'lumayan' kotor atau penuh dengan kotoran.
Biasanya Anda akan menambahkan deterjen lebih banyak.
Setelah proses mencuci selesai, lap bagian dalam mesin cuci dengan kain kering untuk menghilangkan sebanyak mungkin sisa sabun dan gelembung.
Saat sisa sabun sudah hilang, ganti dengan kain bersih.
BACA JUGA:Wow!! Hanya Dalam Waktu 1 Menit Volkswagen Berhasil Menjual 42 Unit Mobil Terbarunya
Setelah keadaan mesin cuci bersih, isi mesin cuci dengan air, kemudian tambahkan dua cangkir cuka suling putih.
Kemudian, jalankan atau operasikan mesin cuci dalam satu siklus penuh.
Cuka dapat bertindak sebagai agen bilas dan membantu untuk memecah residu sabun yang berlebihan.
Setelahnya, jalankan mesin cuci pada siklus pembilasan kedua untuk membilas bau cuka dan menghilangkan sisa sabun.
Ulangi langkah pembilasan hingga sabun benar-benar hilang dari mesin cuci.
Sumber: