PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

Heboh! Pergi Mancing, Warga Padang Lekat Diduga Hilang di Sungai Musi, Pipin: Masih Dicari!

Heboh! Pergi Mancing, Warga Padang Lekat Diduga Hilang di Sungai Musi, Pipin: Masih Dicari!

Warga dan pihak kepolisian melakukan penyisiran Sungai Musi untuk mencari warga Padang Lekat yang diduga hilang di Sungai Musi saat mancing. --Istimewah

RK ONLINE - Warga Kelurahan Padang Lekat Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang, Bengkulu, Kamis 16 Maret 2023 pagi dihebohkan dengan kabar orang hilang di Sungai Musi. Yakni Rudy (44), warga Jalan Merpati 3 Kelurahan Padang Lekat

 

Sebelum diduga hilang di Sungai Musi, Rabu 15 Maret 2023 sore pria yang sampai saat ini masih dalam proses pencarian ini, dikabarkan pergi mancing ikan di Sungai Musi. 

Informasi lainnya menyebutkan jika sebelum dikabarkan hilang, korban sempat berpamitan untuk pergi menjala ikan di Sungai Musi.

BACA JUGA:Diamankan Tim Cyber, Wanita Cantik Pemeran Live Streaming Konten Pornografi Raup Keuntungan Belasan Juta!

Warga Padang Lekat ini pergi mancing ikan di Sungai Musi yang berada di antara Kelurahan Padang Lekat danDesa Kelilik Kecamatan Kepahiang.

 

Namun hingga Kamis pagi, pria ini tidak kunjung pulang sampai akhirnya diduga hilang di Sungai Musi. Dengan dasar berbagai informasi ini, warga Padang Lekat dan pihak kepolisian kemudian mulai beramai-ramai melakukan pencarian yang difokuskan di seputaran Sungai Musi.

BACA JUGA:TEGAS Sepanjang Ramadhan Satpol PP Bakal Awasi PNS Kepahiang yang Diam-diam Membatalkan Puasa, Ini Sanksinya!

Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu, AKBP. Yana Supriatna, SIK, M.Si melalui Kapolsek Kepahiang, Iptu. Desri Zaldi didampingi Kanit Reskrim, Ipda Pipin Nurkholis, SH membenarkan informasi warga Padang Lekat yang diduga hilang di Sungai Musi ini.

 

Bahkan Pipin mengungkapkan jika sampai pagi ini, pihaknya bersama warga masih melakukan pencarian dengan menyisir Sungai Musi.

BACA JUGA:Tujuan dan Manfaat Badan Pusat Statistik Buka Lowongan Pekerjaan Sensus Pertanian Tahun 2023

"Iya korban masih dicari. Saat ini kami dari pihak kepolisian bersama warga melakukan pencarian dengan cara menyisir Sungai Musi," singkat Pipin.

Sumber: