Jadwal Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Ditetapkan Bulan Ini, Simak Ini Penjelasan KemenPAN RB

Jadwal Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Ditetapkan Bulan Ini, Simak Ini Penjelasan KemenPAN RB

KemenPAN RB informasikan jadwal Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022/Foto: Ilustrasi--JPNN.com

RK ONLINE - Setelah sebelumnya sempat ditunda dengan batas waktu yang tidak ditentukan, KemenPAN RB akhirnya menginformasikan jika Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 sudah ditetapkan.

 

Setelah ditunda selama genap 1 bulan, KemenPAN RB menyebutkan jika Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 sudah ditentukan dan disepakati oleh setiap instansi terkait.

BACA JUGA:Guru dan Pegawai Bagian Umum Mengundurkan Diri dari Status Sebagai PNS Kepahiang, Dedi: Sudah Diproses!

Tidak hanya KemenPAN RB, BKN dan Kemendikbudristek yang menjadi bagian dari Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) PPPK Guru 2022 juga demikian.

 

Kesepakatan mengenai jadwal Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 ini disepakati, setelah adanya diskusi Panselnas terkait optimalisasi guru peserta prioritas pertama pada formasi yang sebelumnya tidak terbuka.

BACA JUGA:Pengangkatan Tenaga Honorer Tanpa Tes, Nadiem: 293 Ribu Tenaga Honorer Guru Sudah Diangkat!

Deputi Bidang SDM Aparatur KemenPAN RB, Alex Denni menyampaikan jika Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 sudah disepakati akan diumumkan Maret 2023 ini.

 

Bahkan dirinya juga dengan tegas memastikan kalau Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 ini paling lambat akan diumumkan 10 Maret 2023 mendatang.

BACA JUGA:NGERI Selain Ditembak Mati, Begal Asal Rejang Lebong yang Miliki Senjata Api Sempat Baku Tembak dengan Polisi!

Maka dari itu Denni mengimbau agar peserta Seleksi PPPK Guru 2022 yang mayoritas adalah Tenaga Honorer Non ASN ini, untuk sedikit lebih bersabar menunggu pengumuman yang sudah disepakati jadwalnya ini.

 

Sumber: