Siapkan BTT Tangani Inflasi

Siapkan BTT Tangani Inflasi

DOK/RK : Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, Ir. H. Fachriza Razie--

RK ONLINE - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI telah meminta pemerintah daerah untuk waspada terhadap kenaikan angka inflasi. Hal ini sebagai upaya menghindari adanya lonjakan angka inflasi dan menghadapi potensi adanya resesi ekonomi.

 

 

Untuk mencegah meningkatnya angka inflasi daerah secara signifikan, pemerintah telah mengalokasikan dan meminta daerah siap untuk anggaran dalam bentuk dana Belanja Tidak Terduga (BTT) serta menjaga adanya lonjakan komoditas.

 

 

Selain itu, daerah juga diminta memastikan konsep 4K dijalankan oleh pemerintah daerah. Yakni, memastikan ketersediaan pangan, keterjangkauan harga, kelancaran distribusi, serta komunikasi yang efektif. 

 

 

Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, Ir. H. Fachriza Razie mengatakan, untuk inflasi Provinsi Bengkulu sendiri saat ini masih terkendali, walaupun ada kenaikan berbagai komoditas di penghujung tahun 2022 lalu. Dengan demikian penggunaan BTT maupun operasi pasar belum dilakukan untuk tahun 2023 ini. 

 

 

BACA JUGA:BTT Kemungkinan Tak Jadi Digunakan Tekan Inflasi

 

Sumber: