Syamsul Diundang Kerajaan Arab Saudi Tunaikan Ibadah Haji

Syamsul Diundang Kerajaan Arab Saudi Tunaikan Ibadah Haji

DOK/RK : Sekretaris Kabupaten Rejang Lebong Yusran Fauzi, ST--

RK ONLINE - Saat ini Bupati Rejang Lebong Drs. Syamsul Effendi, MM sedang menjalankan ibadah haji di tanah suci Mekkah. Spesialnya, keberangkatan orang nomor satu di Rejang Lebong beserta istri itu merupakan undangan khusus dari Kerajaan Arab Saudi.

Seperti disampaikan oleh Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Rejang Lebong, Yusran Fauzi, ST. Diakuinya undangan ibadah haji dari kerajaan Arab Saudi tersebut hanya diberikan kepada 22 orang di Indonesia. Diantaranya adalah bupati Rejang Lebong beserta istri, Hartini Syamsul.

"Pak bupati beserta istri saat ini sedang menunaikan ibadah haji. Keberangkatan tersebut merupakan undangan khusus dari Kerajaan Arab Saudi, " ujarnya.

Lebih jauh dijelaskannya, undangan menunaikan ibadah haji tersebut diterima pada 28 Juni 2022 lalu. Sehingga memang keberangkatan bupati terkesan mendadak karena memang tak tergabung dalam keberangkatan jamaah haji asal Rejang Lebong.

"Tentu hal ini merupakan kebanggan tersendiri karena diundang langsung oleh Kerajaan Arab Saudi. Kedatangannya pun dijamu oleh kerajaan, " singkatnya. (cok)

Sumber: