Terima Bantuan Buffer Stock untuk Masa Panik

Terima Bantuan Buffer Stock untuk Masa Panik

RK ONLINE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang menerima bantuan buffer stock atau stok penyangga kebutuhan bahan bantuan masa panik dari Dinas Sosial Provinsi Bengkulu. Bantuan ini untuk persediaan penanggulangan korban bencana, baik bencana alam maupun bencana sosial. Diantaranya terdapat 11 paket yang terdiri dari ketersediaan pangan, tenda gulung, kasur family kit, peralatan dapur, hingga makanan siap saji. Bantuan buffer stock diserahkan Kadis Sosial Provinsi Bengkulu, Iskandar ZO yang diterima langsung Wakil Bupati H. Zurdi Nata, S.Ip di halaman kantor Bupati Kepahiang, Kamis (17/2). Dalam kesempatan ini, Iskandar ZO menyatakan kesiapan pemerintah daerah apabila terjadi bencana di daerah. Baik saat terjadi hingga pascabencana. "Buffer stock merupakan bantuan penanggulangan untuk korban bencana alam maupun bencana sosial yang pada saatnya diharuskan disalurkan. Beberapa diantaranya seperti tenda, logistik dan sarana pendukung lainnya," kata Iskandar. Sementara itu, Wabup Zurdi Nata mengapresiasi upaya Pemprov Bengkulu yang menyalurkan buffer stock bantuan untuk masyarakat terdampak bencana. Menurutnya, melalui instansi terkait bantuan-bantuan tersebut akan disalurkan sesuai pemanfaatannya. "Allhamdulillah, kita mendapatkan bantuan buffer stock," kata Zurdi Nata. Dia berharap, masyarakat juga terlibat untuk mengantisipasi bencana dengan melakukan kegiatan bermanfaat. Seperti membersihkan jalur air, siring atau got dari sampah. Kemudian mengetahui jalur evakuasi apabila terjadi bencana.   Pewarta : Reka Fitriani/Krn

Sumber: