Gizi Anak di Kawasan Pasar Kepahiang Sudah Tercukupi
RK ONLINE - Kebutuhan Gizi yang cukup sangat penting untuk pertumbuhan normal dan perkembangan fisik serta kecerdasan anak. Dengan gizi yang seimbang diharapkan anak memiliki tubuh sehat, tidak mudah terserang penyakit infeksi dan lainnya. Bertempat di Puskesmas Kelurahan Pasar Kepahiang Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang, Senin (21/12/2020) sosialisasi pentingnya asupan gizi untuk anak - anak usia dini dilaksanakan. "Sosialisasi ini dilaksanakan agar memberi wawasan kepada ibu - ibu betapa pentingnya asupan gizi untuk anak. Sekaligus acara ini untuk konseling petugas gizi yang tujuannya untuk menekan angka stunting," kata Kepala Puskesmas Pasar Kepahiang, Drg. Trisia Widyastuti. Dengan dihadiri kader - kader Posyandu dan staff Kelurahan Pasar Kepahiang, Widya berharap tidak ada lagi kasus anak - anak yang kekurangan gizi. "Gizi mulai dari ibu hamil sampai dengan anak usia balita harus diperhatikan. Pemberian makanan tambahan untuk ibu - ibu hamil yang kurang gizi sangat diperlukan," sambungnya. Dikatakan lebih lanjut oleh widya, kebutuhan gizi ibu hamil dan juga anak usia balita di wilayah pasar kepahiang sudah tercukupi. "Kalau di wilayah Kelurahan Pasar Kepahiang ini, alhamdulillah semua sudah tercukupi," demikian Widya. Pewarta : Jimmy Mayhendra Editor : Candra Hadinata
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Janda dan Hidupi Seorang Anak, Mucikari Asal Kepahiang Ngaku Kesulitan Ekonomi
- 2 Ini Alasan Lenovo Ideapad Slim 3 Jadi Pilihan Pelajar
- 3 Ular Kobra Nyaris Renggut Nyawa Warga Permu
- 4 Soal Dugaan Perselingkuhan Kades Tanjung Alam, Dinas PMD Kepahiang Pastikan ADD/DD Tak Terganggu
- 5 Tersangka Penggelapan Motor Asal Rejang Lebong Ini Ternyata Residivis!
- 1 Janda dan Hidupi Seorang Anak, Mucikari Asal Kepahiang Ngaku Kesulitan Ekonomi
- 2 Ini Alasan Lenovo Ideapad Slim 3 Jadi Pilihan Pelajar
- 3 Ular Kobra Nyaris Renggut Nyawa Warga Permu
- 4 Soal Dugaan Perselingkuhan Kades Tanjung Alam, Dinas PMD Kepahiang Pastikan ADD/DD Tak Terganggu
- 5 Tersangka Penggelapan Motor Asal Rejang Lebong Ini Ternyata Residivis!