Kepengurusan Dilantik, Aspeknas Langsung Bergerak
RK ONLINE - Kepengurusan Asosiasi Pelaksana Konstruksi Nasional (Aspeknas) Kabupaten Kepahiang periode 2019-2014 resmi dilantik Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah tadi malam, di gedung Balai Semarak Provinsi Bengkulu. Pelantikan dilakukan serentak bersama kepengurusan Aspeknas kabupaten/kota se Provinsi Bengkulu lainnya. Adapun kepengurusan Aspeknas Kabupaten Kepahiang periode 2019 - 2024 secara aklamasi kembali dipimpin Yudi Apriandi, SE. Ikut hadir dalam pelantikan, Dewan Pengurus Pusat ASPEKNAS, FORKOMINDA Prop. Bengkulu, LPJK, para pelaku usaha, serta Asosiasi Badan Usaha dan Asosisi Keterampilan Kerja. BACA JUGA: Kopi Robusta Kepahiang dan RL Diboyong ke Australia Dalam sambutannya, gubernur mengapresiasi Aspeknas di Provinsi Bengkulu dengan keanggotaan mencapai 387 perusahaan. "Saya mengharapkan dengan adanya pelantikan pengurus ini, menciptakan pelaku usaha jasa konstruksi yang profesional," pesan gubernur. Sementara itu, usai dilantik Yudi Apriandi menyampaikan rasa terima kasihnya kepada anggota Aspeknas Kabupaten Kepahiang yang kembali memberi kepercayaan kepadanya pada periode kedua. "Semoga kita bisa bekerja sama, guna meningkatkan profesionalisme dalam pembangunan dan mendukung program pembangunan Kabupaten Kepahiang," ujar Yudi. Dalam waktu dekat, dirinya akan mengadakan rapat kerja guna menjalankan program yang sudah diamanahkan oleh pengurus pusat Aspeknas. BACA JUGA: Modal Awal Rp 38 Jutaan, Kini Asetnya Tembus Rp 3,5 Miliar//Usaha Simpan Pinjam DAPM Kepahiang Maju Diketahui, Aspeknas Kabupaten Kepahiang memiliki keanggotaan 38 perusahaan dan siap menjadi mnitra Pemkab Kepahiang.
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Intruksi Kemendagri, Dukcapil Diminta Buka Layanan Perekaman KTP-el Saat Hari Pencoblosan
- 2 Harga Miring, Ini 5 Rekomendasi Laptop Terbaik!
- 3 Nasib Kades Tanjung Alam Masih Gantung, LARK Kembali Surati Bupati
- 4 H-6 Pilkada Kepahiang, Dukungan Terus Mengalir Ketua PANAH Optimis Nata-Hafizh Menang Telak
- 5 Sisa Sepekan, Banggar dan TAPD Kepahiang Tekan Defisit menjadi Rp 44 Miliar
- 1 Intruksi Kemendagri, Dukcapil Diminta Buka Layanan Perekaman KTP-el Saat Hari Pencoblosan
- 2 Harga Miring, Ini 5 Rekomendasi Laptop Terbaik!
- 3 Nasib Kades Tanjung Alam Masih Gantung, LARK Kembali Surati Bupati
- 4 H-6 Pilkada Kepahiang, Dukungan Terus Mengalir Ketua PANAH Optimis Nata-Hafizh Menang Telak
- 5 Sisa Sepekan, Banggar dan TAPD Kepahiang Tekan Defisit menjadi Rp 44 Miliar