Radarkepahiang.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kepahiang mengingatkan agar masyarakat Kabupaten Kepahiang, ekstra hati-hati.
Entah itu saat berkendara atau hanya berjalan santai saja, kewaspadaan terhadap sejumlah bencana alam harus selalu ditingkatkan.
Bagaimana tidak, menurut Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kepahiang, Intan Haerani, SP, Selasa 8 Oktober 2024, hari ini sudah terjadi 3 kali peristiwa pohon tumbang di titik yang berbeda.
BACA JUGA:Tidak Sampai 60 Siswa, Sejumlah Sekolah di Kepahiang Sulit Dimerger
BACA JUGA:Dinas Perpusda Kepahiang Usulkan Perangkat Pendukung Layanan e-Perpus
"Masyarakat harus ekstra hati-hati, hari ini saja sudah ada 3 peristiwa pohon tumbang," ujar Intan.
Menurut Intan, kemungkinan pohon tumbang ini terjadi lantaran cuaca ekstrim yang terjadi di Kabupaten Kepahiang belakangan ini.
Meskipun cuaca panas, namun terjangan angin kencang juga patut diwaspadai.
"Sekarang kan cuacanya panas, tapi anginnya sangat kencang. Jadi kemungkinan bencana alam seperti pohon tumbang masih sangat rentan terjadi," lanjutnya.
BACA JUGA:Berantas Buta Aksara Alquran, PAI KUA Muara Kemumu Berikan Penyuluhan BTA