Pria Ditemukan Tewas di Tenda Pasar Malam, Kasat Reskrim: Segera Divisum!

Kamis 08-08-2024,16:06 WIB
Reporter : Jimmy Mayhendra
Editor : Hendika

Radarkepahiang.id - Jenazah Dega yang ditemukan di Lapangan Setia Negara, Curup, Kabupaten Rejang Lebong, saat ini sudah dilarikan ke RSUD Rejang Lebong, Kamis 8 Agustus 2024.

Pria berusia 20 tahunan, asal Kelurahan Tarusan, Kecamatan Mandeh, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumbar (bukan Jambi) ini, dibawa ke RSUD Rejang Lebong untuk segera dilakukan visum.

Kapolres Rejang Lebong, AKBP. Juda T. Tampubolon SIK, SH, MH melalui Kasat Reskrim. Iptu. Denyfita Mochtar S.Tr, K menuturkan bahwa saat ini korban sudah dibawa ke RSUD Rejang Lebong untuk dilakukan visum.

BACA JUGA:Kuota Gas LPG Subsidi Melimpah, Faktor Distribusi Disebut Jadi Penyebab Tidak Tepat Sasaran!

BACA JUGA:HEBOH! Seorang Pria Ditemukan Tewas di Tenda Pasar Malam Curup

Terhadap hasil visum ini nanti lanjut Kasat, dapat memberi petunjuk terkait penyebab kematian korban.

"Untuk penyebab kematian masih kita dalami, saat ini jenazah sudah kita bawa ke RSUD untuk dilakukan visum," ujar Kasat Reskrim.

Sementara itu berdasarkan keterangan sejumlah saksi yang mengenal korban, diketahui bahwa korban ini terakhir kali terlihat sekitar pukul 04.00 WIB dalam kondisi tidur.

BACA JUGA:Disumpah, Ini Sosok Wakil Ketua PN Kepahiang yang Baru!

BACA JUGA:APBD Perubahan Terbatas, Ini Rincian Biaya Belanja yang Mampu Dikeluarkan Pemkab Kepahiang

Jenazah baru ditemukan kwmbali sekitar pukul 13.00 WIB, namun sudah dalam kondisi tidak bernyawa.

"Korban ini ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia sekitar pukul 13.00 WIB," singkatnya.

Sebelumnya diberitakan bahwa, Warga Kabupaten Rejang Lebong dihebohkan dengan penemuan sesosok jenazah berjenis kelamin pria di Lapangan Setia Negara, Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Rabu 8 Agustus 2024.

Lapangan yang saat ini dijadikan lokasi Pasar Malam, mendadak seram lantaran jenazah tersebut ditemukan tergeletak di dalam salah satu tenda permain.

BACA JUGA:15 Ide Karnaval Merayakan Kemerdekaan RI 17 Agustus Tahun 2024, Keren-Keran dan Unik!

BACA JUGA:Ternyata Ini Status Pelaku Curanmor yang Nekat Beraksi Siang Bolong!

Jenazah Dega pertamakali ditemukan oleh rekan kerjanya sekitar pukul 13.00 WIB.

Belum diketahui apa penyebab kematian korban ini, hanya saja saat ini pihak kepolisian sudah berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Informasi teranyar yang diperoleh Radarkepahiang.id, sebelum ditemukan tewas sekitar pukul 13.00 WIB, Dega terakhir kali terlihat pada waktu subuh oleh rekan kerjanya.

Kategori :