- Tidak pernah dijatuhi hukuman pidana penjara dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih.
- Tidak pernah diberhentikan secara tidak hormat sebagai PNS, TNI, Polri, atau karyawan swasta.
- Tidak berstatus sebagai CPNS, PNS, TNI, atau anggota Polri.
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.
- Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar.
Tata Cara Mendaftar CPNS 2024:
- Buka situs resmi https://sscasn.bkn.go.id/
- Pilih menu “SSSCASN” dan pilih “buat akun”.
- Isi semua data identitas yang diminta seperti NIK dan nomor KK.
- Konfirmasi melalui email yang didaftarkan.
- Log in pada situs https://sscasn.bkn.go.id/ menggunakan NIK dan password.
- Lengkapi data diri dan pilih formasi jabatan sesuai latar belakang pendidikan.
- Unggah dokumen-dokumen seperti pasfoto, foto selfie memegang KTP, dan persyaratan ijazah.
- Cek resume pendaftaran, periksa data dengan benar, dan kirim data.
- Cetak bukti kartu pendaftaran untuk disimpan.