Daftar Lengkap Instansi Pemerintah yang Membuka Pendaftaran Formasi CPNS Lulusan SMA

Jumat 01-09-2023,17:20 WIB
Reporter : Dicky Pratama
Editor : Hendika

Badan SAR Nasional (BASARNAS) juga membuka formasi CPNS bagi lulusan SMA sederajat. Mereka yang diterima di seleksi CPNS 2023 di BASARNAS akan ditempatkan di berbagai daerah di seluruh Indonesia.

 

5. Badan Intelijen Negara (BIN)

Badan Intelijen Negara (BIN) membuka formasi CPNS bagi lulusan SMA sederajat dengan jabatan seperti administrasi rekam medis dan informasi serta pramu laboratorium.

 

6. Kementerian Pertahanan

Kementerian Pertahanan juga membuka formasi CPNS bagi lulusan SMA sederajat dengan posisi yang tersedia, termasuk pengemudi ambulan dan kataloger pemula.

BACA JUGA:Info Penting CPNS, Kenaikan Gaji PNS Lulusan SMA Mulai Tahun 2024

7. Kementerian Perhubungan

Kementerian Perhubungan membuka formasi CPNS bagi lulusan SMA sederajat dengan posisi seperti bidang penerbangan, teknisi penelitian dan perekayasaan, petugas pertolongan kecelakaan penerbangan, dan petugas pemadam kebakaran.

 

8. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan juga membuka formasi CPNS bagi lulusan SMA sederajat, termasuk posisi sebagai polisi hutan.

 

Nantikan informasi resmi terkait formasi CPNS 2023 di surat, laman resmi dan media sosial instansi pemerintah yang telah disebutkan di atas.

Bagi lulusan SMA, ini adalah peluang untuk bergabung dengan berbagai instansi pemerintah yang membuka pintu bagi Anda.

Kategori :