CATAT! 3 Titik Ini Resmi Menjadi Tujuan Kunjungan Presiden Jokowi
RK ONLINE - Sesuai dengan roundown yang sudah ada, kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Provinsi Bengkulu dimulai hari ini, Rabu 19 Juli 2023. Setelah sebelumnya sempat ditunda, siang ini sekitar pukul 14.00 WIB RI 1 ini akan tiba di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu menggunakan pesawat kepresidenan.
BACA JUGA:Fix Mulai Besok, Ini Kabupaten Kota Tujuan Kunjungan Presiden Jokowi di Bengkulu!
Meskipun tidak semuanya, selama kunjungan ini Presiden Jokowi akan berkeliling ke sejumlah kabupaten kota yang ada di Provinsi Bengkulu, salah satunya Kabupaten Kepahiang.
Namun untuk hari ini, Presiden Jokowi dari Bandara Fatmawati akan langsung menuju Hotel Mercure untuk beristirahat. Sedangkan untuk rangkaian kegiatan kunjungan Presiden Jokowi di Bengkulu, secara resmi akan dimulai Kamis, 20 Juli 2023.
BACA JUGA:Gampang dan Bisa Dicoba, Bahan Dapur Ini Ternyata Bisa Membuat Mobil Mengkilap
Sebelum bertolak menuju Kabuaten Kepahiang, Presiden Jokowi akan terlebih dahulu mengunjungi Kabupaten Bengkulu Tengah. Selain menyambangi beberapa sekolah, Presiden Jokowi juga akan meresmikan Tol Bengkulu - Taba Penanjung baru kemudian meluncur menuju Kabupaten Kepahiang.
Berdasarkan roundown yang beredar, ada 3 titik yang menjadi tujuan kunjungan Presiden Jokowi saat berada di Bumei Sehasen ini nanti. Berlangsung selama 2,5 jam, RI 1 akan mendatangi dan meninjau langsung 3 lokasi yang sudah ditetapkan berdasarkan rapat pemantapan yang dilaksanakan, Selasa 18 Juli 2023.
BACA JUGA:Dijual Terbatas, Toyota Luncurkan GR Corolla Dengan Tampilan Super Keren
Adapun 3 titik kunjungan Presiden Jokowi di Kepahiang ini terdiri dari:
- Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD Kepahiang
Waktu: Pukul 11.20 WIB - Pukul 11.50 WIB
Agenda: Meninjau pelayanan kesehatan di RSUD Kepahiang