"Jadi, saya, mewakili klien saya, Tenri Ajeng Anisa, hari ini memberikan somasi terbuka kepada Virgoun dan istrinya, Ina Idola Rusli, terkait dengan pemberitaan yang tidak benar selama ini yang beredar yang sebenarnya pelakunya adalah Virgoun," ungkap Milao Lubis.
Dalam somasi tersebut, Tenri meminta Virgoun dan Inara Rusli untuk segera melakukan klarifikasi dan meminta maaf kepada dirinya karena merasa dirugikan akibat pemberitaan yang tidak benar yang menyeret namanya.
"Memang yang menyebarkan adalah istrinya, namun kontennya sendiri adalah, karena itu ada pernyataan semacam surat pernyataan yang dibuat oleh Virgoun di mana menyatut nama klien kami seolah-olah klien kami ini adalah pelakor atau adalah pihak ketiga keretakan atau permasalahan rumah tangganya," lanjutnya.
BACA JUGA:Bongkar Perselingkuhan Virgoun, Inara Rusli Tuntut Vokalis Last Child Melakukan Beberapa Hal ini!
Milano Lubis menegaskan bahwa somasi tersebut dilayangkan secepat mungkin dan Tenri ingin mendapatkan permintaan maaf dari Virgoun dan Inara Rusli karena dirinya menjadi korban dari perseteruan suami istri tersebut.
Milano Lubis juga menekankan bahwa konten somasi tersebut bukanlah buatan Tenri melainkan didasarkan pada fakta dan bukti yang ada.
"Makanya hari ini kita menyampaikan bahwa kita masih melakukan somasi terbuka dan termasuk akan dikirim hari ini juga kepada mereka berdua untuk segera melakukan klarifikasi dan permintaan maaf kepada klien kami. Karena klien kami di sini menjadi korban akibat perseteruan antara suami istri ini, tapi klien kami yang dibawa-bawa," pungkasnya
BACA JUGA:Terbongkar! Ternyata Ini Sosok Wanita Lawan Main Kasus Perselingkuhan Virgoun Vokalis Last Child