Relokasi Pedagang Buah Masih Abu-abu

Selasa 02-08-2022,14:41 WIB
Reporter : Jimmy Mahendra
Editor : Hendika

RK ONLINE - Rencana relokasi pedagang buah di seputaran Taman Santoso Pasar Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu belum memiliki titik terang. 

 

Selain banyaknya tuntutan dari kalangan pedagang, rencana relokasi pedagang buah ini juga terkendala keterbatasan bangunan Pasar Kuliner yang diprediksi tidak mampu menampung semua pedagang buah.

BACA JUGA:Proyek Tambal Sulam Jalan Bisa Bahayakan Pengendara

Kepala Disperkop UKM Kabupaten Kepahiang, Jan Johanes Dalos, S.Sos mengatakan kalau sampai saat ini, pihaknya masih menunggu Satpol PP PBK melakukan penertiban untuk meminimalisir pedagang yang saat ini menjamur di seputaran taman. Sebab tidak hanya tampak semrawut, keberadaan pedagang buah ini juga dinilai sudah memberantas hak pengguna.

 

"Kalau untuk relokasi kami masih meraba - raba, sepertinya masih cukup sulit. Sebab jumlah pedagang ini tidak sedikit sementara kapasitas bangunan Pasar Kuliner yang merupakan tujuan relokasi ini, diprediksi tidak mampu menampung semua pedagang buah. Kita tunggu dulu pihak Satpol PP untuk melakukan penertiban, barulah kita pikirkan langkah selanjutnya," ujar Jan Dalos.

BACA JUGA:Covid-19 Masih Mengancam HUT Kemri Tanpa Hiburan

Dilanjutkan Jan Dalos kalau untuk melakukan relokasi ini, banyak pihak yang harusnya juga ikut terlibat. Sebab jika memang Pasar Kuliner tidak mampu untuk menampung jumlah pedagang yang ada saat ini, haruslah ada solusi lainnya yang diberikan kepada pedagang yang bakal direlokasi. 

 

"Jadi tidak bisa sembarangan, banyak pihak yang harus terlibat. Jika tidak mampu mengakomodir seluruh pedagang, harus ada solusi lain. Apakah dicari lokasi lainnya atau didirikan bangunan baru sebagai tambahannya," lanjutnya.

BACA JUGA:Habis Masa, PM dan MUI Wajib Daftar Ulang

Diakuinya kalau tim relokasi yang sudah dibentuk, melibatkan banyak dinas instansi. Nantinya tim ini juga akan melaksanakan rapat bersama untuk menentukan apakah Taman Santoso adalah satu - satunya lokasi paling strategis atau mungkin, masih ada lokasi lain yang bisa dijadikan tempat baru bagi pedagang ini.

 

"Kita tentukan lokasinya dulu, nanti tim relokasi ini akan memantau Pasar Kuliner apakah cocok atau tidak," pungkasnya.

Kategori :