HUT RI ke 76, Pemkab Kepahiang Fokus Pemulihan Ekonomi

Selasa 17-08-2021,07:13 WIB
Reporter : Rakep Online
Editor : Rakep Online

RK ONLINE - Berlangsung sejak 2020 lalu, pandemi Covid-19 sudah mempengaruhi banyak perekonomian masyarakat di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu. Oleh sebab itu melalui upacara peringatan HUT RI ke 76 di halaman kantor bupati Kepahiang, Selasa (17/8/21) Bupati Kepahiang Dr. Ir. Hidayatullah Sjahid, MM, IPU mengungkapkan kalau saat ini, Pemkab Kepahiang fokus untuk pemulihan ekonomi masyarakat di Kabupaten Kepahiang. "Dampak pandemi ini sangat luar biasa di Kabupaten Kepahiang. Salah satunya merosotnya tingkat perekonomian masyarakat. Maka dari itu melalui HUT RI ke 76 ini Pemkab Kepahiang akan melakukan berbagai upaya meminimalisir dampak pandemi ini. Salah satunya dampak di bidang perekonomian agar segera pulih kembali," terang Dayat. Untuk diketahui kalau selain bupati yang berperan sebagai Inspektur Upacara (Irup), upacara bendera HUT RI ini juga dihadiri Wakil Bupati (Wabup) Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.Ip, TNI/Polri, Kajari Kepahiang serta jajaran pemerintah Kabupaten Kepahiang. Mirisnya karena pendemi, upacara yang biasanya ramai peserta ini hanya diikuti puluhan peserta perwakilan OPD dan FKPD saja. "Karena pandemi, upacara bendera HUT RI ini dilaksanakan dengan peserta seminim - minimnya. Sebab selain menunaikan kewajiban sebagai warga negara, kita juga harus tetap memperhatikan protokol kesehatan," demikian Dayat. Sementara itu dari hasil pantauan di lokasi, 35 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Kepahiang yang sudah melalui pelatihan selama 6 bulan, berhasil melaksanakan tugas dengan baik dan tampil memukau. "Tidak sia - sia latihan yang dilakukan beberapa bulan ini. Saya sangat puas dengan penampilan mereka, semuanya tampil maksimal dan sangat kompak," singkat Ketua PPI Kabupaten Kepahiang, Titin Sumarni, S.Ip. Pewarta : Jimmy Mayhendra

Tags :
Kategori :

Terkait