RK ONLINE - Bantuan Sosial Tunai (BST) Februari 2021 atau tahap XII sudah bisa dicairkan. Tiga Kantor Pos yang meliputi KPC Kepahiang, KPC Ujan Mas dan KPC Keban Agung sudah dipenuhi masyarakat yang menanti pencairan tersebut. Pantauan Radarkepahiang.Id, sejak pagi masyarakat dari Kecamatan Kabawetan sudah mendatangi Kantor Pos KPC Kepahiang. Bandi, salah seorang KPM BST mengaku sudah datang ke kantor pos KPC Kepahiang sejak pukul 07.00 WIB. "Sejak pukul 07.00 sudah ada disini, tujuannya untuk mengantri pencairan BST bulan ini," ujar Bandi. Terpisah, Kepala Kantor pos KPC Ujan Mas, Risman.K.P, menuturkan pencairan BST hari ini diperuntukkan setidaknya sebanyak 378 KPM (Keluarga Penerima Manfaat). "Hari ini terdata ada sebanyak 378 KPM yang hadir untuk pencairan BST," ujar Risman. Sementara itu, Petugas verifikasi dana BST Dinsos Kepahiang, Oktopian, S.Pd.I, membenarkan adanya pencairan dana BST pada hari ini. "Menurut jadwal, pencairan BST di tiga KPC hari ini total nya sebanyak 1.360 KPM, sementara sisanya sebanyak 416 KPM dijadwalkan besok," demikian Oktopian. Pewarta : Jimmy Mayhendra Editor : Candra Hadinata
Hari Ini 1.360 KPM Sudah Bisa Cairkan BST Tahap XII
Selasa 16-02-2021,09:09 WIB
Editor : Rakep Online
Kategori :