Harga Cabai Mulai Pedas

Sabtu 10-10-2020,06:02 WIB
Reporter : Rakep Online
Editor : Rakep Online

RK ONLINE - Perekonomian masyarakat di massa pandemi Covid-19 sepertinya akan semakin terpuruk. Bagaimana tidak, saat ini harga sejumlah bahan dapur berangsur naik. Di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, harga bahan dapur yang paling signifikan mengalami kenaikan yakni cabai. Kini harga cabai mencapai Rp 27 ribu per kilogram, dari harga sebelumnya Rp 15 ribu per kilogramnya. "Yang paling terasa naiknya memang cabai. Karena kenaikannya cukup tinggi, hampir dua kali lipat," kata Yusmaini (42) pedagang di Pasar Sejantung Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Sabtu (10/10/2020). Yusmaini (42) memaparkan, harga beberapa bahan pokok saat ini juga ikut naik. Seperti minyak goreng curah yang semula Rp 11 ribu per liter menjadi Rp 13 ribu perliter. Lalu gula semula harganya mencapai Rp 16 ribu sempat turun menjadi Rp 12 ribu dan kini kembali naik menjadi Rp 13 ribu per kilogram. "Bawang merah, minyak goreng, dan gula sudah naik semua. Tapi naiknya belum begitu tinggi, beda dengan cabai," jelas wanita yang akrab disapa Yus ini. Disamping itu, untuk harga ayam potong dalam sebulan terakhir sedikit mengalami penurunan. "Kalau harga ayam potong sudah mulai turun. Sekarang harganya berkisar Rp 30 ribu hingga Rp 31 ribu per kilogram, dari semulanya Rp 35 ribu," timpal Sumarni salah seorang penjual ayam potong. Pewarta  : Jimmy Mayhendra Editor      : Candra Hadinata

Tags :
Kategori :

Terkait