Lawan Penyebaran Virus Corona, Peringatan Isra’ Mi’raj Dibatalkan

Kamis 26-03-2020,05:37 WIB
Reporter : Rakep Online
Editor : Rakep Online

RK ONILINE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong resmi membatalkan agenda peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW yang sebelumnya dijadwalkan dilaksanakan Kamis (26/03/2020).

Langkah ini terpaksa dilakukan sebagai antisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19. Terlebih lagi menyusul keluarnya Maklumat Kapolri serta Surat Edaran (SE) dari pemerintah yang intinya melarang menggelar kegiatan dengan mengumpulkan orang banyak.

"Undangan kegiatan itu sebelumnya sudah kami sebar. Namun dengan berbagai pertimbangan, akhirnya acara tersebut terpaksa dibatalkan," ujar Kabag Kesejahteraan Sosial (Kesos) Setkab Lebong, Fabil Rozak, S.Ag, M.Pd.i.

Ditambahkan Fabil, kegiatan itu semula dijadwalkan digelar di masjid Agung Sultan Abdullah Kelurahan Tanjung Agung Kecamatan Pelabai dengan menghadirkan ustad Ahmad Farhan dari Kota Bengkulu.

Baca Juga : Adakan Pesta Pernikahan, Kapolres Lebong : Akan Kami Bubarkan Selain pejabat di lingkungan Pemkab Lebong, acara tersebut juga mengundang perwakilan setiap Pemerintah Desa (Pemdes), tokoh masyarakat serta organisasi-organisasi keagamaan yang ada di Kabupaten Lebong.

"Secara lisan kami sudah kami sampaikan pematalan ini kepada ustad yang akan mengisi ceramah dalam peringatan Isra' Mi'raj. Namun juga akan segera kami sampaikan secara tertulis," tambah Fabil.

Selain itu, lanjut Fabil, ada 3 agenda Bagian Kesos lainnya yang terjadwal dilaksanakan dalam bulan April terpaksa ikut ditunda hingga waktu yang belum ditentukan. Mulai dari pelaksanaan manasik haji, sosialisasi tentang narkoba dan seminar pendidikan. "Semua kegiatan itu terpaksa ditunda hingga batas waktu yang belum ditentukan," demikian Fabil.

Pewarta : Eko Hatmono Editor     : Candra Hadinata 
Tags :
Kategori :

Terkait