Heboh! Rumah Warga Bermani Ilir Hangus Kebakaran
Heboh! Rumah Warga Bermani Ilir Hangus Kebakaran--DOK/RK
Radarkepahiang.id - Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Kepahiang, pada Jum'at 23 Januari 2026. kebakaran ini diketahui dari salah satu postingan warga Kabupaten Kepahiang di media sosial Facebook, kebakaran yang terjadi di Desa Cinto Mandi Baru, Kecamatan Bermani ILir tepatnya di kawasan Transmigrasi.
BACA JUGA:Tuntutan Eks Ketua DPRD Kepahiang Paling Ringan, Benarkah Aset Disita Akan Dikembalikan?
BACA JUGA:RKPD 2027 Mulai Disusun, Bupati Kepahiang Pastikan Tak Ada Kegiatan Bersifat Seremonial!
Video siaran langsung berdurasi 8 menit, pada pukul 09:15 diposting oleh warga net Vye Vye Leckha Leckha yang mengabarkan peristiwa kebakaran tersebut menginformasikan agar petugas pemadam kebakaran untuk segera melakukan pemadaman. Menginformasikan PLN untuk melakukan pemadaman listrik, melihat dalam peristiwa tersebut api tengah melahap rumah warga dengan kondisi asap sudah menghitam.
"Rumah orang trans, belum diketahui rumah siapa," sampainya dalam siaran langsung tersebut.
BACA JUGA:Cuma Main Teka-Teki, Aplikasi Penghasil Uang ini WD Langsung Cair!
BACA JUGA:Tidak Perlu Modal, Ini 7 Aplikasi Penghasil uang dan Saldo DANA
Sementara itu, Kepala Satpol PP dan Damkar Dedi Sukrizal mengatakan, pihaknya sudah mendapatkan informasi kebakaran tersebut dan petugas tengah menuju ke arah lokasi kebakaran untuk melakukan pemadaman.
"Iya, petugas sudah meluncur ke lokasi," kata Dedi.
Sumber:










