Logistik TPS Sulit Diberangkatkan, KPU Kepahiang: Hari Ini Sampai!

Logistik TPS Sulit Diberangkatkan, KPU Kepahiang: Hari Ini Sampai!

Logistik TPS Sulit Diberangkatkan, KPU Kepahiang: Hari Ini Sampai!--Jimmy Mayhendra

Logistik TPS Sulit Diberangkatkan, KPU Kepahiang: Hari Ini Sampai!

RK ONLINE - Seperti yang sudah diagendakan sebelumnya, KPU Kepahiang akhirnya mendistribusikan logistik TPS Sulit. Pendistribusian logistik TPS Sulit ini, dilakukan lebih cepat 1 hari dari pendistribusian logistik TPS lainnya.

Menggunakan 3 unit kendaraan, pendistribusian logistik TPS Sulit ini dikawal langsung oleh TNI/Polri, Senin 12 Februari 2024.

BACA JUGA:Hadiri Apel Gabungan Operasi Mantap Brata Nala, Wabup Optimis Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif

Ketua KPU Kepahiang, Ikrok, S.Pd mengatakan jika keberangkatan 3 unit kendaraan yang mengangkut logistik TPS Sulit ini, mendapatkan pengawalan ketat dari petugas keamanan. Dirinya berharap dapat tiba di tempat tujuan tanpa ada kendala.

"Untuk logistik TPS Sulit hari ini sudah kita berangkatkan. Namun seperti yang kita katakan sebelumnya, pendistribusian logistik TPS Sulit memang akan dilakukan lebih awal," ujar Ikrok.

BACA JUGA:Honda HR-V 2024, Mobil Baru Dilengkapi Fitur Canggih dan Desain Modern

Berdasarkan informasi yang dihimpun Radarkepahiang.id, adapun jenis kendaraan dan supir yang bertanggungjawab mengantarkan logistik TPS Sulit ini terdiri dari:

1. Kecamatan Muara Kemumu, Mobil truk jenis Cold Diesel, Nopol. BD 8038 G (dikemudikan oleh sopir bernama Wakidi)

-  30 kotak suara untuk 6 TPS di Desa Renah Kurung

-  20 kotak suara untuk 4 TPS di Desa Warung Pojok

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 Segera Dibuka, Ini Informasi Penting yang Perlu Diketahui Calon Peserta

2. Kecamatan Muara Kemumu, Mobil truk jenis Cold Diesel, Nopol. BD 8037 G (dikemudikan oleh sopir bernama Diki)

- 60 kotak suara untuk 12 TPS di Desa Sosokan Taba

Sumber: