Hadiri Apel Gabungan Operasi Mantap Brata Nala, Wabup Optimis Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif

Hadiri Apel Gabungan Operasi Mantap Brata Nala, Wabup Optimis Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif

Hadiri Apel Gabungan Operasi Mantap Brata Nala, Wabup Optimis Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif--Diskominfosantik Kepahiang

Hadiri Apel Gabungan Operasi Mantap Brata Nala, Wabup Optimis Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif

RK ONLINE - Wakil Bupati Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.Ip menghadiri apel gabungan Operasi Mantap Brata Nala dalam rangka pengamanan pelaksanaan Pemilu 2024 di halaman Polres Kepahiang, Polda Bengkulu, Senin 12 Februari 2024 pagi.

Dalam sambutannya, Wabup menilai jika Kabupaten Kepahiang sudah siap dalam menghadapi Pemilu 2024 dan optimis jika perjalanan pesta demokrasi ini akan berlangsung kondusif seperti yang sudah diharapkan.

BACA JUGA:Honda HR-V 2024, Mobil Baru Dilengkapi Fitur Canggih dan Desain Modern


Hadiri Apel Gabungan Operasi Mantap Brata Nala, Wabup Optimis Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif--Diskominfosantik Kabupaten Kepahiang

Kepada Radarkepahiang.id, Wabup mengatakan bahwa dilihat dari segi kesiapan personel dan seluruh persiapan lainnya, Kabupaten Kepahiang hanya tinggal menunggu jadwal pesta demokrasi itu dilaksanakan saja.

"Tadi kita sudah check bersama terkait persiapan jelang Pemilu 2024, baik logistik dan juga personel yang akan bertugas semuanya dalam kondisi yang baik. Saya optimis bahwa Pemilu 2024 ini akan berjalan dengan kondusif, seperti yang kita semua harapkan," ujar Nata.

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 Segera Dibuka, Ini Informasi Penting yang Perlu Diketahui Calon Peserta

Lebih lanjut dikatakan bahwa dalam pelaksanaan apel gabungan ini, diikuti oleh anggota TNI/POLRI, Pasukan Satpol PP, pasukan Dishub, pasukan linmas dan pasukan BPBD serta pasukan pemadam kebakaran. Dirinya juga berharap masyarakat dapat ikut serta berpartisipasi dalam mensukseskan Pemilu 2024 ini nanti.

"Melihat kesiapan saat apel gabungan kita yakin pemilu di kabupaten Kepahiang dapat berjalan kondusif. Kita juga mengharapkan dukungan seluruh lapisan masyarakat untuk mensukseskan jalannya pemilu ini," lanjutnya.

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 Segera Dibuka, Ini Informasi Penting yang Perlu Diketahui Calon Peserta

Sesaat usai apel berlangsung, Wabup juga menyempatkan diri untuk memastikan kondisi logistik yang akan diberangkatkan ke TPS sulit. Seperti yang diinformasikan sejak jauh-jauh hari, KPU Kabupaten Kepahiang akan mulai mendistribusikan logistik ke TPS sulit H-2 sebelum pesta demokrasi itu dilaksanakan.

"Logistik tadi kita sudah check, alhamdulillah semuanya aman dan sudah langsung di distribusikan. Kita berharap seluruh petugas yang bertanggungjawab mengamankannya dapat selamat sampai tujuan dan logistik yang dibawa juga dalam kondisi layak digunakan," demikian Wabup.

Sumber: