PLN Kepahiang Umumkan Siang Ini Mati Lampu, Cek Titik Lokasinya!

PLN Kepahiang Umumkan Siang Ini Mati Lampu, Cek Titik Lokasinya!

PLN Kepahiang kembali merilis pengumuman mati lampu untuk pelanggan PLN Kepahiang untuk kepentingan pemeliharaan jaringan listrik/Foto: PLN Kepahiang melakukan pemeliharaan jaringan--Radarkepahiang.id

PLN Kepahiang Umumkan Siang Ini Mati Lampu, Cek Titik Lokasinya!

RK ONLINE - Khusus untuk masyarakat Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu, PLN ULP Kepahiang kembali mengumumkan jika siang ini, Selasa 22 Agustus 2023 beberapa wilayah pelanggan PLN akan mengalami dampak mati lampu.

BACA JUGA:Pemuda Air Sempiang Nyaris Tewas Tenggak Racun Rumput, Sempat WhatsApp Teman!

Dengan tujuan pemiliharaan jaringan listrik, PLN Kepahiang kembali merilis pengumuman mati lampu yang akan dialami oleh sejumlah pelanggan PLN Kepahiang. 

 

Manager PLN ULP Kepahiang, Reza Martadinata mengungkapkan kalau rencana pemeliharaan jaringan listrik ini akan berlangsung sejak pukul 13.00 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB. Maka dari itu jelang pemadaman listrik ini, dirinya mengingatkan masyarakat Kepahiang untuk segera melakukan sejumlah persiapan.

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 Segera Dimulai, Berikut Rincian Kuota dan Formasinya

"Siang ini ada pemeliharaan jaringan listrik lagi. Kita mulai pekerjaan sekitar pukul 13.00 WIB dan jika sesuai prediksi, jaringan listrik akan kembali dinormalkan sore harinya sekitar pukul 15.00 WIB," uangkap Reza.

 

Melalui pemeliharaan jaringan listrik kali ini, Reza menjelaskan jika PLN Kepahiang akan melakukan setidaknya 2 item pekerjaan yang meliputi, pengecekan kegagalan proteksi GH Kepahiang Jur Kota dan pembersihan jaringan listrik. 

Untuk memastikan kedua item pekerjaan ini berlangsung lancar dan aman, PLN Kepahiang terpaksa melakukan pemadaman jaringan listrik yang berdampak mati lampu dengan rentang waktu, sekitar 2 jam lamanya.

 

"Ada 2 item pekerjaan, kurang lebih memakan waktu sekitar 2 jam," lanjutnya.

BACA JUGA:Harapan 2,3 Juta Tenaga Honorer dan PPPK, Pengesahan RUU ASN Menjadi UU Semakin Dinantikan

Sumber: