LPJU dan Rehab Taman Santoso Dipastikan Tuntas

LPJU dan Rehab Taman Santoso Dipastikan Tuntas

DOK/RK : MEMBUTUHKAN : Rabu (21/12), inilah Masjid Agung Baitul Hikmah Kabupaten Kepahiang yang masih membutuhkan perbaikan, lantaran pembangunannya belum tuntas 100 persen. --

"Kalau masih memungkinkan, ya kita laksanakan dengan sisa waktu yang ada. Sebaliknya, kalau waktunya tidak memungkinkan, apa boleh buat dana kita kembalikan lagi ke Kasda," kata Hartono.

 

BACA JUGA:1.000 LPJUTS Diboyong Pemkab Kepahiang

 

Wacana awal, anggaran hibah akan digunakan untuk pembangunan 2 tiang yang berada di belakang masjid, pengecetan, penyediaan air, penambahan daya listrik, serta pengaspalan di bagian depan masjid. "Harapan kita tetap terserap dan pembangunan bisa dilaksanakan. Namun untuk pastinya, kita lihat saja kedepannya seperti apa," demikian Sekkab.

 

Sebelumnya diberitakan, Anggota DPRD Kepahiang, Eko Guntoro, SH mengingatkan supaya Pemkab Kepahiang melalui OPD terkait, secepatnya bergerak menyelesaikan pembangunan.

 

"Sebelumnya dianggarkan kisaran Rp 300 juta untuk perbaikan lampu penerangan jalan umum, tetapi sejauh ini realisasinya belum terlihat. Begitu pun dengan yang lain. Kami minta agar direalisasikan cepat, karena tahun anggaran 2022 segara berakhir. Jangan sampai anggaran yang tersedia tersebut tidak terserap, tidak termanfaatkan untuk kepentingan masyarakat," sampai Eko.

Sumber: