Tes Tertulis Seleksi Panwascam Dilaksanakan Secara Online

Tes Tertulis Seleksi Panwascam Dilaksanakan Secara Online

DOK/RK : PERIKSA : Jajaran Bawaslu Lebong memeriksa kelengkapan berkas pendaftaran Panwascam yang sudah diterima.--

RK ONLINE - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lebong saat ini mulai melakukan seleksi administrasi terhadap 286 berkas pelamar yang diterima dalam penerimaan anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam). Mereka yang dinyatakan lolos, selanjutnya akan menjalani tahap selanjutnya. Yaitu seleksi tertulis yang akan dilaksanakan pada 14 hingga 16 Oktober mendatang dengan sistem online.

Ketua Bawaslu Kabupaten Lebong Jefriyanto, SP mengatakan sebelumnya ada 7 kecamatan dilakukan perpanjangan pendaftaran. Alasannya karena di kecamatan tersebut persentase calon peserta dari perempuan belum terpenuhi. Dari perpanjangan selama 7 hari tepatnya mulai 1 hingga 7 Oktober lalu, hanya ada 27 pendaftar yang menyampaikan berkas. Terdiri dari 13 perempuan dan 14 laki-laki. Tetap persentase keterwakilan perempuan tak juga terpenuhi.

"Memang kuota keterwakilan perempuan masih ada yang belum tercukupi meski sudah dilakukan perpanjangan waktu pendaftaran. Sesuai dengan pedoman, kita lanjut ketahap selanjutnya yaitu seleksi administrasi, " kata Jefriyanto.

Lebih jauh dijelaskannya, hasil seleksi administrasi terhadap 286 berkas yang mereka terima nantinya akan diumumkan pada 12 Oktober mendatang. Selanjutnya, hanya peserta yang dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) berhak untuk mengikuti seleksi tertulis yang akan dilaksanakan secara online mulai 14 hingga 16 Oktober.

 

BACA JUGA:Pendaftaran Panwaslu Kecamatan Berpeluang Diperpanjang

 

"Dari seleksi tertulis akan diambil peringkat satu sampai enam. Selanjutnya mereka akan mengikuti tahap selanjutnya yaitu seleksi wawancara, " tambah Jefriyanto.

Diketahui untuk satu kecamatan nantinya akan diisi oleh 3 orang Panwascam. Artinya dengan 12 kecamatan yang ada di Kabupaten Lebong, maka jumlah kebutuhan Panwascam yang akan direkrut oleh Bawaslu Lebong yaitu sebanyak 36 orang.

Sumber: