Pencairan Banpol Berkas PDIP, Golkar dan Hanura Tidak Lengkap

Pencairan Banpol Berkas PDIP, Golkar dan Hanura Tidak Lengkap

DOK/RK : VERIFIKASI : 7 berkas Parpol diverifikasi Badan Kesbangpol Kepahiang--

RK ONLINE - Senin (20/6/), Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Kepahiang tuntas memverifikasi berkas usulan pencairan dana Bantuan Politik (Banpol) 7 Partai Politik (Parpol). Mulai dari berkas Partai Golkar, PKB, Hanura, PKS, Perindo, Demokrat, dan Partai PDI Perjuangan. Hasilnya berkas PDI Perjuangan, Golkar dan Hanura diketahui masih belum lengkap.

Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Kepahiang, Musi Dayan, S.Si menerangkan kalau berkas PKB, PKS, Perindo dan Demokrat, dinyatakan lengkap dan bisa dilakukan proses lanjutan. Sedangkan untuk PDI Perjuangan, Hanura dan Golkar, belum bisa diproses karena berkasnya yang tidak lengkap.

 

Di sisi lainnya 3 Parpol lagi yang belum mengajukan berkas ke Badan Kesbangpol, diminta segera mengajukannya sehingga bisa dilakukan verifikasi yang melibatkan KPU Kepahiang, Bagian Hukum Setkab Kepahiang, BKD Keuangan dan sejumlah tim lainnya.

"Yang sudah lengkap itu PKB, PKS, Perindo, dan Demokrat. Selain itu kita juga menunggu 3 berkas Parpol lain yakni Nasdem, PPP dan Gerindra," kata Musi Dayan.

Dijelaskan Musi Dayan, total dana Banpol TA 2022 Rp 1.191.030.000. Dengan adanya kenaikan dana Banpol tahun ini yakni per 1 suara sah Rp 15 ribu, dana Parpol paling besar diterima NasDem sebesar Rp 284.460.000 (data lengkap lihat tabel red).

"Besaran jumlah dana hibah yang diterima Parpol sesuai dengan jumlah suara sah berdasarkan hasil Pileg 2019. Yang jelas, ketika berkas Parpol masuk dengan kita maka kita lakukan verifikasi. Jika dinyatakan lengkap bisa dilakukan proses lanjutan berupa pencairan. Sebaliknya, kalau belum lengkap maka berkas harus dilengkapi," demikian Musi Dayan.

Pewarta : Epran Antoni/Krn

Sumber: