Bupati Minta Masyarakat Tetap Pakai Masker

Bupati Minta Masyarakat Tetap Pakai Masker

RK ONLINE - Bupati Rejang Lebong Drs. Syamsul Effendi, MM meminta masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Seperti menggunakan masker dan menjaga jarak meski sudah ada pelonggaran melepas masker di ruang terbuka. Tujuannya tak lain untuk menghindari penyebaran Covid-19 di Rejang lebong. "Masyarakat saya minta tetap memakai masker dan mematuhi protokol kesehatan, mudah-mudahan tahun depan sudah tidak ada Covid-19 lagi sehingga kita bisa mengadakan berbagai kegiatan seperti sebelum pandemi," ujar Syamsul saat pembukaan kegiatan festival budaya HUT Kota Curup. Ditambahkannya, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 sudah satu bulan terakhir memang nol kasus. Namun bukan berarti hal tersebut membuat masyarakat lengah dan abai terhadap Prokes. "Seperti menggunakan masker saat berada di dalam ruangan maupun saat berkumpul. Cara tersebut penting dilakukan guna mencegah penularan virus dan melindungi diri sendiri maupun orang lain, " tambahnya. Selain ketat menerapkan Prokes, masyarakat juga diminta untuk mendapatkan vaksin Covid-19 dari dosis I hingga dosis III untuk menciptakan sistem kekebalan tubuh terhadap virus Covid-19. Dengan demikian, ia yakin perayaan HUT Kota Curup ditahun yang akan datang bisa dilaksanakan jauh lebih meriah dari tahun ini. "Kami mengimbau masyarakat yang belum melakukan vaksinasi tahap ketiga atau booster agar dapat segera melakukan suntik vaksin. Sehingga seluruh masyarakat Rejang Lebong terhindar dan Covid-19 dan memiliki kekebalan tubuh, " tukasnya.   Pewarta : Rahyadi Gultom/Krn

Sumber: