Dikbud Survey Sanggar di Desa Pematang Donok
RK ONLINE - Bertempat di Balai Desa Pematang Donok Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Senin (9/5/22) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Kepahiang melaksanakan survey terhadap sanggar yang bergerak di bidang menari. Selain untuk memantau langsung, kegiatan ini diselenggarakan Dikbud dengan tujuan untuk meningkatkan administrasi sanggar yang ada di Kabupaten Kepahiang. "Hari ini kami ke lapangan untuk memantau langsung persiapan sanggar tari yang rencananya akan dibangun oleh Pemdes Pematang Donok," terang Kadis Dikbud Kabupaten Kepahiang Nining Faweli Pasju, S.Pt, MM didampingi Kabid Kebudayaan, Nugroho, ST didampingi Kasi Kebudayaan, Hadi Widodo, S.Pd. Hadi mengungkapkan jika sanggar yang baru saja didirikan ini, mendapat dukungan penuh dari Dikbud terkhususnya pada bidang kebudayaan. Sebab melalui wadah dan fasilitas ini, pemuda - pemudi di Desa Pematang Donok akan lebih leluasa mengasah keterampilan bidang seni tari. "Ini baru saja berdiri dan kami sangat mensuport keberadaannya. Harapannya dengan didirikannya sanggar ini, potensi - potensi yang ada di desa bisa semakin handal," ungkapnya. Baca juga : Badan Jalan Masih Jadi Opsi Andalam Untuk Pedagang Buah Sementara itu dikonfirmasi Kades Pematang Donok, Ahmad Arpandi mengaku bangga dengan pemuda yang hingga saat ini, masih terus melestarikan seni tari ini. Ahmad Arpani juga mengatakan jika seni tari dari kaum muda yang ada di desanya ini pula, nantinya akan meramaikan dan menjadi bagian item pendukung mereka dalam mempromosikan budaya yang ada di desa. "Kemaren saat menggarap profil desa, anggotanya sudah menampilkan keterampilan mereka. Harapannya sanggar ini bisa bermanfaat untuk desa beserta masyarakatnya," pungkasnya. Pewarta : Jimmy Mayhendra/Adv
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Mayoritas Pedagang dari Luar, Pasar Malam Jadi Bahan Evaluasi Dinas Perdagangan
- 2 Rapat Paripurna Istimewah HUT Kabupaten Kepahiang ke 21, Ketua: Semangat dan Integritas!
- 3 Sudah Ditetapkan, Segini Ongkos Pemberangkatan Haji Tahun 2025 Kabupaten Kepahiang
- 4 Bupati Kepahiang Pimpin Upacara Bendera HUT Kabupaten Kepahiang ke 21
- 5 Pemilk Kendaraan Nunggak Pajak, Siap-Siap Ditagih Sampai ke Rumah
- 1 Mayoritas Pedagang dari Luar, Pasar Malam Jadi Bahan Evaluasi Dinas Perdagangan
- 2 Rapat Paripurna Istimewah HUT Kabupaten Kepahiang ke 21, Ketua: Semangat dan Integritas!
- 3 Sudah Ditetapkan, Segini Ongkos Pemberangkatan Haji Tahun 2025 Kabupaten Kepahiang
- 4 Bupati Kepahiang Pimpin Upacara Bendera HUT Kabupaten Kepahiang ke 21
- 5 Pemilk Kendaraan Nunggak Pajak, Siap-Siap Ditagih Sampai ke Rumah