Ada Belasan Ribu Sambaran Petir

Ada Belasan Ribu Sambaran Petir

RK ONLINE - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kepahiang mencatat kalau ada lonjakan jumlah sambaran petir terjadi di Kabupaten Kepahiang belakangan ini. Bahkan dalam radius 0.5 derajat dari Stasiun Geofisika Kepahiang tercatat kalau ada 14.264 sambaran petir yang terjadi di Kabupaten Kepahiang selama September ini. "Pada periode 1 - 10 september 2021 ini, kita mencatat sebanyak 14.264 sambaran petir terjadi dalam radius 0.5 derajat dari Stasiun Geofisika Kepahiang," ujar Kepala BMKG Kabupaten Kepahiang Litman, ST. Lebih lanjut dikatakan Litman kalau ada banyak jenis petir yang terjadi. Mulai dari petir dalam awan (IC), antar awan (CC) dan dari awan ke tanah (CG). Catatan BMKG menunjukan jika frekuensi sambaran petir terbayak terjadi 6 September 2021 lalu dengan jumlah total 11.124 sambaran petir. "Namun walaupun begitu dari belasan ribu sambaran petir yang terjadi hingga saat ini, sudah dipastikan tidak ada laporan adanya sambaran petir yang menimbulkan kerusakan maupun korban jiwa. Meskipun demikian masyarakat disarankan agar tetap meningkatkan kewaspadaan," demikian Litman.   Pewarta : Jimmy Mayhendra

Sumber:

Ada Belasan Ribu Sambaran Petir

Terkini

Terpopuler

Pilihan