Sempat Menipis, Stok Vaksin Covid-19 Kembali Berlimpah

Sempat Menipis, Stok Vaksin Covid-19 Kembali Berlimpah

RK ONLINE - Sempat menipis bahkan nyaris habis, stok vaksin untuk kepentingan vaksinasi Covid-19 tahap kedua di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu kembali tersedia. Bersumber dari Dinkes, TNI dan Polri, ketersediaan vaksin tahap kedua untuk masyarakat Kabupaten Kepahiang saat ini jumlahnya mampu mengakomodir ribuan masyarakat yang sebelumnya sudah mengikuti vaksinasi tahap pertama. "Nanti vaksin yang ada ini akan digunakan dengan sasaran masyarakat yang sudah vaksinasi tahap pertama," terang Kadis Kesehatan Kabupaten Kepahiang H. Tajri Fauzan, SKM, M.Si. Selanjutnya Kabid Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit (P3), Wisnu Irawan, S.Kep, MM menerangkan jika total stok vaksin tahap kedua ini berjumlah 647 vial. Terdiri dari Dinkes 365 vial, TNI 116 vial dan Polri 166 vial. Dengan demikian Wisnu memastikan kalau dengan stok ini, sedikitnya ada 6.470 orang masyarakat Kepahiang yang sudah mengikuti vaksinasi tahap pertama bisa mendapatkan vaksin tahap kedua. "Turunnya secara bertahap. Pertama sebanyak 182 vial kemudian pengiriman tahap kedua berjumlah 465 vial," tambah Wisnu. Adapun untuk pemanfaatannya Wisnu memastikan kalau vaksin ini langsung digunakan dan disalurkan kepada masyarakat Kabupaten Kepahiang melalui beberapa fasilitas kesehatan yang ada. "Dari persediaan yang kita miliki ini, jumlahnya sudah berkurang karena hari ini vaksinasi sudah mulai dilaksanakan," demikian Wisnu. Pewarta : Jimmy Mayhendra

Sumber: