Waiting List Haji Lebong Hingga 2038

Waiting List Haji Lebong Hingga 2038

RK ONLINE - Bagi masyarakat Kabupaten Lebong yang sudah mendaftarkan diri untuk menunaikan rukun islam kelima untuk berangkat haji, tampaknya harus bersabar. Pasalnya, bagi masyarakat yang mendaftar haji sekarang atau ditahun 2021 ini maka harus menunggu selama 17 tahun atau baru bisa diberangkatkan di tahun 2038 mendatang. Kepala Kemenag Lebong, H. Heriansyah, S. Ag, MH, melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah, Hj. Yuliana, A. Ma.Pd, Minggu (02/05/2021) mengungkapkan,bahwa masa tunggu untuk melaksanakan haji cukup panjang. Terutama bagi masyarakat yang mendaftar haji sekarang atau ditahun 2021 ini, maka harus menunggu kurang lebih selama 17 tahun kedepan atau baru bisa diberangkatkan ditahun 2038 mendatang. Hal itu berdasarkan sesuai dengan 92 kuota keberangkatan haji di wilayah Kabupaten Lebong. "Berdasarkan waiting list, jika mengacu dengan 92 kuota wilayah Kabupaten Lebong, bagi masyarakat yang mendaftar haji ditahun ini masa tunggu keberangkatan selama 17 tahun," kata Yuliana. Lebih jauh Yuliana menunturkan, hingga saat ini jumlah masyarakat Lebong yang sudah mendaftar haji dan belum diberangkatkan terhitung dari tahun 2013 sampai dengan tahun 2021 tercatat sebanyak 1.515 Calon Jamaah Haji (CJH). Rinciannya adalah 2013 sebanyak 63 CJH, 2014 sebanyak 162 CJH, 2015 sebanyak 151 CJH, 2016 sebanyak 261 CJH, 2017 sebanyak 196 CJH, 2018 sebanyak 269 CJH, 2019 sebanyak 249 CJH, 2020 sebanyak 132 CJH, dan 2021 sebanyak 36 CJH. "Dari 1.515 CJH yang belum diberangkatkan ini sudah termasuk 92 CJH yang batal di berangkat tahun 2020 lalu akibat tertunda pandemi Covid-19," terangnya. Disisi lain lanjutnya, untuk pasport para CJH yang sebelumnya sudah dikembalikan dihimbau agar segera diserahkan kembali, mengingat paspor tersebut akan kembali diserahkan ke kanwil Pemprov Bengkulu. Kemudian dihimbau kepada seluruh CJH agar selalu menjaga kesehatan dengan rutin melakukan pemeriksaan ke bidan atau ke Puskesmas diwilayah tempat tinggal masing-masing. "Kami berharap kepada seluruh para CJH untuk tetap menjaga kesehatan diri, yang jelas CJH yang tertunda berangkat tahun ini telah dijamin akan diberangkat ditahun 2021 ini," pungkasnya. Pewarta : Eko Hatmono 

Sumber:

Waiting List Haji Lebong Hingga 2038

Terkini

Terpopuler

Pilihan