Dewan Dorong Penambahan APD dan Pemberian Insentif Bagi Tenaga Medis
RK ONLINE - DPRD Kabupaten Kepahiang mendorong Pemkab Kepahiang untuk segera melakukan pengadaan Alat Pelindung Diri (APD) bagi para tenaga medis yang jadi garda terdepan melawan Covid-19. Waka I DPRD Kepahiang, Andrian Defandra, M.Si, Senin (08/06/2020) mengatakan, saat ini jumlah APD masih kurang dari kebutuhan para tenaga medis yang bertugas dan menangani pasien Covid-19. "Tenaga medis yang berjuang di garda terdepan melawan virus corona, baik perawat dan juga para dokter harus dilindungi dengan peralatan kerja yang sesuai standar keselamatan," katanya. Ketersediaan alat pelindung diri maupun bahan medis habis pakai harus memadai, supaya dalam melaksanakan tugas berjalan lancar. "Dalam bekerja, tenaga medis butuh kenyamanan dan terhindar dari rasa takut terpapar Covid-19. Karena itu, APD harus disiapkan buat mereka. Kita minta penambahan APD untuk tenaga medis disegerakan," tegas Andrian. Tak hanya itu, Politisi Golkar ini juga mendorong Pemkab Kepahiang segera menetapkan rencana akan memberikan insentif bagi tenaga medis yang bertugas. Baik itu yang bertugas di posko atau yang terlibat langsung dengan rujukan setiap pasien suspect Covid-19. Baca Juga : Pansus Covid-19 Batal, Pengawasan Hanya RDP Saja Menurut Andrian, dalam pemberian insentif terhadap tenaga medis yang terlibat dalam gugus tugas penanganan Covid-19 baik itu di Dinas Kesehatan maupun RSUD Kepahiang harus maksimal. "Sekali lagi mereka (Tim medis) merupakan garda terdepan saat ini dalam melakukan pencegahan penyebaran Covid-19 masuk daerah kita saat ini. Jadi kita mendorong adanya pemberian insentif yang maksimal kepada mereka," jelas Andrian. Pewarta : Reka Fitriani Editor : Candra Hadinata
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Quic Count: Nata-Hafizh Menang Banyak di Kabupaten Kepahiang!
- 2 Pasangan Nata-Hafizh Menang Telak di 6 TPS Kelurahan Dusun Kepahiang!
- 3 Real Count Menang Telak, Nata-Hafizh: Ini Kemenangan Seluruh Masyarakat Kepahiang!
- 4 Spesifikasi Tinggi, 5 Rekomendasi Laptop Gaming Terbaik
- 5 Pilkada 2024: Nyoblos di TPS 4 Bupati Kepahiang Titip Pesan Ini!
- 1 Quic Count: Nata-Hafizh Menang Banyak di Kabupaten Kepahiang!
- 2 Pasangan Nata-Hafizh Menang Telak di 6 TPS Kelurahan Dusun Kepahiang!
- 3 Real Count Menang Telak, Nata-Hafizh: Ini Kemenangan Seluruh Masyarakat Kepahiang!
- 4 Spesifikasi Tinggi, 5 Rekomendasi Laptop Gaming Terbaik
- 5 Pilkada 2024: Nyoblos di TPS 4 Bupati Kepahiang Titip Pesan Ini!