DPRD Sampaikan 2 Raperda Inisiatif

DPRD Sampaikan 2 Raperda Inisiatif

RK ONLINE - DPRD Kabupaten Kepahiang menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian nota pengantar Raperda inisiatif kepada bupati, Jum'at (05/06/2020). Rapat paripurna dipimpin Ketua DPRD Windra Purnawan, Sp dihadiri Bupati Kepahiang, Dr. Ir Hidayattulah Sjahid, MM IPU. Juru bicara Raperda inisiatif DPRD Kepahiang, Franco Escobar, S.Kom menyampaikan, pada masa sidang kedua tahun 2020 ini ada 2 Raperda yang diusulkan yakni Raperda tentang Pendidikan Keagamaan dan Pesantren serta Raperda tentang Peningkatan Mutu Hasil Budidaya Perkebunan Kopi Kepahiang. "Sebelum diusulkan Raperda ini dalam rapat paripurna penyampaian nota pengantar Raperda kepada Bupati Kepahiang, Bapemperda lebih dulu melakukan kajian," sampai Franco. Baca Juga : Raperda Lama Dianggap Tak Relevan, Dewan Gulirkan Raperda Inisiatif Diinisiasinya Raperda tentang Pendidikan Agama dan Pesantren sebab saat ini di Kepahiang bantuan penyelenggaran pendidikan agama dan pesantren masih minim baik sarana maupun prasarana. "Kemudian masalah Raperda peningkatan mutu hasil budidaya perkebunan kopi. Dalam  regulasinya nanti mengatur mulai dari pembinaan hingga pasca panen. Termasuk juga meningkatkan mutu hasil pertanian didukung Pemkab Kepahiang," terang Franco. Pewarta : Reka Fitriani Editor     : Candra Hadinata 

Sumber:

DPRD Sampaikan 2 Raperda Inisiatif
PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

Terkini

Terpopuler

Pilihan