1 Keluarga Positif Covid-19 Tebat Monok Dilakukan Rontgen Thorax
RK ONLINE - Usai menjalani sekali dievaluasi, tim gugus tugas percepatan pencegahan penanganan Covid-19 Kabupaten Kepahiang kembali melakukan evaluasi kedua terhadap pasien positif 01, 02 dan 03 Kabupaten Kepahiang. Selasa (26/05/2020), pasien 01, 02 dan 03 sudah melakukan tahapan Rontgen Thorax di RSUD Kepahiang. Menggunakan protokol kesehatan, ketiganya dijemput petugas ke RSUD Kepahiang menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap. "Dulu memang alat rontgen sempat rusak. Sekarang sudah dapat digunakan kembali," singkat Dirut RSUD Kepahiang dr. Hulman, Selasa (26/05/2020). Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepahiang, H. Tajri Fauzan, SKM, M.Si mengatakan, untuk melaksanakan evaluasi kedua terhadap pasien yang juga 1 keluarga ini sayangnya belum memenuhi syarat. Baca Juga : Dewan Sayangkan Rumah Adat Kepahiang Semakin Tidak Terawat Sesuai Standar Operasi dan Prosedur (SOP) Covid-19, evaluasi pasien positif pada tahap pertama menggunakan alat tes cepat berupa rapid test. Kemudian diteruskan dengan tahapan Rontgen Thorax atau yang biasa disebut Chest X-Ray (CXR) untuk mendiagnosis kondisi yang mempengaruhi thorax atau paru-paru pasien. "Untuk Rontgen Thorax dilaksanakan di Rumah Sakit. Kalau itu sudah selesai, maka akan dilakukan evaluasi kedua melalui pemeriksaan ulang sampel Swab pasien menggunakan laboratorium," jelasnya. Pewarta : Hendika Andesta Editor : Candra Hadinata
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 TERUNGKAP! Ternyata Ini Alasan Perangkat Desa di Kecamatan Ujan Mas Ramai-Ramai Mengundurkan Diri
- 2 Utamakan Sinergi Bersama Awak Media Jajaran PWI Kepahiang, Kapolres Kepahiang: Kita Komunikasikan!
- 3 DPRD Kepahiang Bentuk Tiga Pansus, Kebut Pembahasan Raperda Masa Sidang I
- 4 Dinas PMD Kepahiang Sebut Perangkat Desa Tidak Bisa Serta Merta Mengundurkan Diri!
- 5 Kemendikbud Tetapkan Aturan Pembelajaran Selama Ramadhan, Cek Jadwal Selengkapnya!
- 1 TERUNGKAP! Ternyata Ini Alasan Perangkat Desa di Kecamatan Ujan Mas Ramai-Ramai Mengundurkan Diri
- 2 Utamakan Sinergi Bersama Awak Media Jajaran PWI Kepahiang, Kapolres Kepahiang: Kita Komunikasikan!
- 3 DPRD Kepahiang Bentuk Tiga Pansus, Kebut Pembahasan Raperda Masa Sidang I
- 4 Dinas PMD Kepahiang Sebut Perangkat Desa Tidak Bisa Serta Merta Mengundurkan Diri!
- 5 Kemendikbud Tetapkan Aturan Pembelajaran Selama Ramadhan, Cek Jadwal Selengkapnya!