Radarkepahiang.id. - Penghujung tahun 2024, Kabupaten Kepahiang mendapatkan penghargaan, ini diterima langsung Dinas Pendidikan dan Kebudayaan pada Rabu 4 Desember 2024.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Dr. Nining Fawely Pasju, S.Pt menjelaskan bahwa penghargaan tersebut diberikan oleh Kementerian Pendidikan, yakni penganugerahan daerah pelopor.
BACA JUGA:Pengendara Sepeda Motor Nyungsep di Liku Sanai, Pingsan!
BACA JUGA:BPJS Kesehatan Ngaku Sudah Cairkan Dana Klaim RSUD Kepahiang Sejak September
Yakni, daerah unggul, daerah maju dan daerah berkembang sebagai daerah pelopor transformasi digital untuk pembelajaran. Kabupaten Kepahiang, kata Nining dianugerahi sebagai daerah maju sebagai daerah pelopor transformasi digital untuk pembelajaran.
"Allhamdulillah, penganugerahan daerah pelopor ini merupakan komitmen daerah dalam mengakselerasi transformasi digital untuk pembelajaran. Dengan inovasi, efektivitas dan keberlanjutan, komitmen ini telah menjadi inspirasi dalam meningkatkan tranformasi digital dalam pembelajaran, penganugerahan daerah pelopor ini Kepahiang menjadi daerah maju transformasi digital untuk pembelajaran yang dianugerahi oleh Kementerian Pendidikan," sampai Nining.
BACA JUGA:Soal Aset Daerah yang Hilang, Kasi Intel Kejari Kepahiang: Ada Unsur Pidana!
BACA JUGA:Cocok untuk Kerja, Ini Rekomendasi Laptop Tipis Bertenaga
Nining menjelaskan, bahwa transformasi digital dalam pembelajaran adalah perubahan fundamental dalam cara pendidikan dan pembelajaran dilakukan sebagai respons terhadap kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. Bahwa transformasi digital dalam pembelajaran membawa banyak manfaat, pertama siswa dapat belajar darimana saja dan kapan saja, tanpa batasan geografis.
Kemudian, teknologi dapat mengenali kelemahan dan kelebihan siswa, sehingga guru dapat memberikan bimbingan yang lebih terfokus. Lalu, menjadi sumber daya pembelajaran digital, seperti buku teks digital, video pembelajaran, dan perangkat lunak pendidikan dapat meningkatkan keterlibatan siswa dalam proses belajar mengajar.
BACA JUGA:Ini 7 Cara Penggunaan Laptop Supaya Awet!
BACA JUGA:Sejumlah Aset di Rumah Dinas Eks Pimpinan DPRD Kepahiang Hilang!
"Semoga kedepan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan mampu lebih berkontribusi dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Kepahiang," sampai Nining.