Radarkepahiang.id - Salah satu pohon berukuran besar di Taman Santoso yang berlokasi di Kelurahan Pasar Kepahiang, Kecamatan Kepahiang, mendadak tumbang, Senin 7 Oktober 2024.
Tidak diketahui apa penyebabnya, namun diduga pohon ini tumbang dengan sendirinya.
Beruntung peristiwa tumbangnya pohon berukuran besar di Taman Santoso ini, tidak menimbulkan korban luka ataupun jiwa.
BACA JUGA:Antisipasi Aksi Curanmor dan Penipuan Online, Polsek Ujan Mas Lakukan Ini!
BACA JUGA:Hampir 4 Tahun Kosong, Pemkab Kepahiang Isi Jabatan Dirut PDAM Defenitif
Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan OLahraga (Disparpora) Kepahiang, Rudi Andi Sihaloho, ST membenarkan peristiwa tersebut.
Disebutkan Rudi, saat ini dirinya beserta sejumlah petugas Disparpora Kepahiang tengah dalam perjalanan menuju TKP pohon tumbang tersebut.
"Informasinya ada pohon berukuran besar yang tumbang di Taman Santoso, sekarang kami sedang dalam perjalanan menuju lokasi," ujar Rudi.
BACA JUGA:Tes SKD Tak Kunjung Diumumkan, Ini Cara Cek dan Jadwal Resmi dari BKN
BACA JUGA:Simak Langkah-langkahnya, Ini Cara Peserta CPNS 2024 Cek Jumlah Peserta SKD
Beruntungnya saat peristiwa ini terjadi, tidak ada satupun masyarakat yang tengah bersantai ataupun melintas di dekat pohon tersebut.